Telkomsel Dukung Musik Indonesia

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

telkomsel langit musik

Jakarta – Dibawah payung ‘LangitMusik’ Telkomsel sebagai Operator yang peduli dengan karya anak bangsa, memprakarsai gerakan social (social media movement) “ BE MY HERO” dengan hastag #RespectMusikIndonesia.

Kegiatan ini  sebagai upaya terus menerus untuk menumbuhkan kesadaran dalam masyarakat khususnya generasi muda  untuk selalu aktif mendukung semua karya anak bangsa Khususnya Musik Indonesia.

“Kami coba buat kegiatan ini sebagai komunikasi yang sifatnya lebih horizontal bukan lagi vertical. Dan tentunya kegiatan ini juga didukung berbagai pihak seperti, Pemerintah, Industri Musik, Label, Musisi, Artis, Pencipta Lagu, Komunitas, Onliner dan Pelajar, dimana masing-masing menggunakan media social yang mereka punyai untuk berpartisipasi dalam social media Movement,  sehingga akhirnya terwujud iklim industry musik yang sehat”. Ungkap Marina Kacaribu Vice President Digital Lifestyle Telkomsel di Jakarta (11/11).

Untuk kali ini LangitMusik bekerjasama dengan MelOn Indonesia memberikan para pelanggan  Telkomsel yang ingin mendengarkan lagu secara digital dan tentunya legal. Cukup meng-install aplikasi LangitMusik melalui Google Play, Blackberry World ataupun app store, dimana layanan tersebut tersedia 1.000.000 lagu plus liriknya dengan kualitas suara dolby digital.

Selain itu, untuk pelanggan yang setia berkesempaan mendapatkan bonus berupa free download 20 lagu selama satu bulan ketika mengaktifkan perdana SimPATI Loop. Disamping itu, juga tersedia free streaming LangitMusik selama satu bulan bagi pelanggan flash (khusus untuk paket diatas 50 ribu).(ms)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI