Telkomsel IoT Sphere Jaga Aset Perusahaan dari Serangan Hacker

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Sistem keamanan yang komprehensif sangatlah dibutuhkan oleh perusahaan untuk menjaga keamanan aset dan jaringannya dari serangan hacker. Telkomsel pun menjawab kebutuhan tersebut dengan mengumumkan sistem keamanan canggih bernama Telkomsel IoT Sphere.

Diklaim oleh VP Internet of Things Telkomsel, Alfian Manulang, sistem ini dapat memberikan perlindungan optimal pada jaringan perusahaan dari segala ancaman dan eksploitasi yang ada. Tujuannya, agar perusahaan dapat menjaga kinerja dan produktivitasnya.

“Dengan ini, kami berupaya membuat aset IoT yang dimiliki perusahaan tetap terjaga dan aman dari berbagai potensi ancaman seperti virus maupun gangguan berbahaya lainnya dengan mekanisme yang praktis, karena dilengkapi dengan sistem mitigasi yang dapat mendeteksi potensi ancaman secara otomatis dan real-time,” jelasnya.

Walaupun demikian, ia menyadari bahwa di ranah teknologi tak ada yang 100% benar-benar terjamin keamanannya. Meski begitu, ia memastikan bahwa sistem Telkomsel IoT Sphere tetap dapat mendeteksi berbagai serangan siber yang ada.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa Telkomsel IoT Sphere merupakan solusi smart security yang dapat diaplikasikan di berbagai sektor perusahaan dan industri, mulai dari startup, perusahaan dompet digital, perbankan, bahkan sampai kantor pelayanan publik.

Baca juga: Situs Pemerintah Rawan Dihack

Sektor perbankan misalnya. Perusahaan bisa memanfaatkan fitur VPN dari Telkomsel IoT Sphere untuk melindungi jaringan mesin ATM dari serangan siber seperti phishing maupun ancaman lainnya.

Sama halnya dengan kantor pelayanan publik seperti Samsat. IoT Sphere dapat menjaga keamanan data pengguna yang sangat sensitif. Begitu juga dengan aplikasi dompet digital yang bisa memanfaatkannya untuk meningkatkan pengamanan transaksi konsumen melalui mesin Electronic Data Capture (EDC).

Fitur-fitur Telkomsel IoT Sphere

Telkomsel IoT Sphere

Lebih lanjut, Alfian menegaskan bahwa keamanan aset IoT dari perusahaan menjadi fokus utama dari Telkomsel IoT Sphere. Berbagai fitur pun disematkan di dalamnya demi memberikan jaminan keamanan terbaik kepada perusahaan yang menggunakannya.

Jus on Click misalnya. Fitur ini memungkinkan IT perusahaan dengan mudah melakukan konfigurasi melalui akses visual interaktif yang sederhana. Telkomsel IoT Sphere pun mengusung sistem monitoring yang memperlihatkan berbagai ancaman secara rinci.

Lalu, ada fitur Security and Threats protection. Mirip Windows Defender di sistem operasi Windows, fitur Telkomsel IoT Sphere ini menyimpan database virus, malware, dan ragam ancaman yang ada di seluruh dunia.

Baca juga: Penyebab Password Orang Indonesia Mudah Diretas

Database ini akan selalu diperbarui secara berkala, agar sistem pun dapat melakukan tindakan pencegahan yang tepat dan efisien.

Telkomsel IoT Sphere

Kemudian ada Device Agnostic di mana platform dapat diaplikasikan ke semua perangkat maupun aplikasi, dan didukung dengan End Device Protection serta sistem monitoring ancaman yang non-intrusif.

Fitur lainnya, Routing dan Filtering yang memungkinkan pengguna memiliki fleksibilitas dalam mengatur koneksi data dengan segmentasi yang komprehensif dan filtering system yang kuat sehingga keamanan koneksi data tetap terjaga.

Baca juga: Tips Mencegah Website Agar Tidak Dihack

“Hadirnya sistem keamanan terintegrasi ini menjadi bagian dari upaya kami dalam
menghadirkan solusi digital Telkomsel IoT yang lebih menyeluruh,” pungkasnya.

“Konsumen di segmen enterprise dapat lebih fokus dalam mengembangkan bisnis tanpa adanya kekhawatiran serangan siber yang dapat merusak aset dan mengganggu produktivitas perusahaan,” tutup Alfian. (MF)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI