Setelah Foto, LG G3 Tampil di 3 Video Promo

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

LG G3  video promoJakarta – LG semakin gencar memberikan bocoran-bocoran mengenai smartphone seri terbarunya, LG G3, yang kabarnya akan segera dirilis dalam waktu dekat. Yang paling baru, pabrikan asal Korea itu meluncurkan 3 video promo LG G3.

Ketiga video yang baru dirilis LG ini lebih menonjolkan 3 aspek dari G3, yakni kamera, display dan desain. Pada video pertama, terlihat G3 akan memakai kamera yang menggunakan sistem autofokus dengan laser (laser assisted focusing system ) sehingga dapat digunakan dalam kondisi gelap atau kurang cahaya.

Sementara video kedua, seperti dikutip dari GSMArena, Sabtu (24/5/2014), menampilkan layar dari G3 yang akan menggunakan Quad HD display. Sedangkan pada video memamerkan desain G3 yang akan memakai desain berbasis logam.

Dari rumor sebelumnya, LG disebut-sebut akan menyiapkan dua versi G3, yaitu versi plastik dan versi logam. Versi plastik akan dibekali RAM 2GB dan penyimpan internal 16GB, sementara untuk versi logam memakai RAM 3GB dan penyimpan internal 32GB.

Menurut kabar, LG akan meluncurkan smartphone terbarunya ini pada 27 Mei. Dan untuk menyambut acara peluncuran G3, LG telah membuat sebuah situs khusus bernama lgg3event.com. Situs ini nantinya akan menyiarkan secara streaming acara pelunucuran G3.

Nah, berikut ini 3 video promoG3 yang dirilis LG:

 

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI