Telset.id, Jakarta – Mark Zuckerberg Facebook merupakan pendukung aktif alias aktivis perubahan iklim. Tapi, ia memiliki dan sering menggunakan jet pribadi.
Jet pribadi Mark Zuckerberg Facebook menghabiskan bahan bakar senilai lebih dari USD 158 ribu atau sekitar Rp 2,4 miliar dalam waktu kurang dari dua bulan.
Jet jenis Gulfstream G650 tersebut menghabiskan biaya sebesar itu untuk bahan bakar dalam 28 perjalanan berbeda antara 20 Agustus dan 15 Oktober 2022.
Seperti Telset kutip dari New York Post, Senin (24/10/2022), rincian tersebut berdasarkan data dari perangkat lunak pelacakan penerbangan ADS-B Exchange.
BACA JUGA:
- Kartu Bisbol Bos Facebook Mark Zuckerberg Laku Dilelang Rp 1,6 Miliar
- Bukti Kondisi Bumi Kian Memprihatinkan Akibat Perubahan Iklim
Penyusunnya adalah programer Jack Sweeney. Jet milik Zuckerberg telah melintasi benua Amerika Serikat, sering ke Pennsylvania, Massachusetts, New York.
Dalam rentang waktu itu, jet pribadi Zuckerberg mengeluarkan lebih dari 253 metrik ton karbon, gas rumah kaca yang berkontribusi terhadap pemanasan global.
Sebagai perbandingan, rata-rata orang AS punya total jejak karbon 16 ton per tahun. Sementara rata-rata orang di dunia membakar empat ton per tahun.
Menurut data, Gulfstream mencatat beberapa perjalanan lintas alam jarak jauh selama dua bulan terakhir, tetapi juga melakukan beberapa perjalanan pendek.
Misalnya, jet melakukan perjalanan 18 mil antara dua landasan udara Arizona pada 15 Oktober dan 28 mil dari Carlsbad, California, ke San Diego pada 28 Agustus.
Terlepas dari jejak karbon besar jetnya, yang 15 kali lebih besar dari rata-rata jejak karbon warga AS, Zuckerberg sering donasi untuk penyebab perubahan iklim.
Ia telah berbicara tentang pentingnya menyelesaikan pemanasan global untuk generasi mendatang. Facebook juga memerangi misinformasi iklim di platform.
Pada 2021, Zuckerberg mengatakan, sebagian alasan berkomitmen untuk memajukan teknologi VR adalah untuk mengurangi warga bepergian pakai pesawat.
Beberapa bulan kemudian, Facebook mengumumkan akan meluncurkan Pusat Informasi Ilmu Iklim dan mengeluarkan USD 1 juta untuk memerangi hoaks iklim.
“Perubahan iklim adalah masalah paling mendesak yang memengaruhi dunia kita. Meta komitmen untuk membantu mengatasi tantangan global ini,” katanya.
BACA JUGA:
- Mark Zuckerberg Pamer Tampilan Feed Instagram versi Layar Penuh
- Ternyata, Ini Salah Satu Penyebab Perubahan Iklim di Bumi
Zuckerberg adalah selebriti aktivis iklim yang penggunaan jet pribadinya telah membuat orang-orang heran. Apa yang dikampanyekannya cukup kontraproduktif.
Leonardo DiCaprio, Harrison Ford, dan Steven Spielberg juga sering bepergian dengan jet pribadi sambil mengungkap keprihatinan soal pemanasan global. [SN/HBS]