Oppo F1 Siap Masuk Indonesia

REKOMENDASI

Telset.id – Oppo segera merilis Smartphone Oppo F1 sebagai perangkat baru di tahun 2016. Berdasarkan sumber yang dikeluarkan di situs Dirjen SDPPI (Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika).

Dimana dari situs tersebut, diketahui Oppo sudah jauh-jauh hari mendaftarkan Oppo F1 untuk segera dipasarkan ke Indonesia. Bahkan dengan jelas terlihat bahwa uji coba pendaftaran perangkat baru besutan Oppo ini sudah memasuki tahapan lolos dan sertifikatnya pun telah dicetak.

Oppo F1 akan di rilis di Indonesia untuk menjadi penerus kesuksesan dari Oppo R7 dipasar Indonesia. Adapun  Oppo F1 yang satu ini juga dibuat mengenakan chipset Qualcomm MSM8939v2 Snapdragon 616 yang di dalamnya tersemat sebuah prosesor Octa Core 1.7 Ghz 64-Bit.

Kemudian menggunakan GPU Adreno 405 yang disertai dengan RAM 3GB. Kapasitas penyimpanannya sendiri Oppo menawarkan internal seluas 16GB yang bisa di upgrade hinga 128GB dengan microSD.

Oppo F1 memiliki kamera dengan resolusi 13MP berteknologi PDAF (phase detection autofocus) dan LED Flash serta sudah mengusung aperturet seluas F/2.2 dibagian belakang dan 8 MP dilini depan.

Sampai saat ini belum ada konfirmasi khusus dari pihak perusahaan perihal harga dan tanggal pasti beredarnya Oppo F1.(MS)

Artikel Oppo F1 Siap Masuk Indonesia dikutip dari Telset.

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI