Nokia Jual HERE Maps ke Uber?

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Nokia Here maps lumiaJAKARTA – Setelah menjual divisi mobilenya setahun yang lalu, Nokia kini dikabarkan berniat menjual seluruh bisnis pemetaannya, termasuk HERE Maps. Bloomberg melaporkan, bahwa perusahaan asal Finlandia ini memilih untuk lebih fokus pada bisnis jaringan wireless.

Tidak diketahui kenapa Nokia ingin melepas bisnis pemetaannnya. Padahal Nokia HERE Maps sendiri sebenarnya cukup berhasil menarik minat banyak pengguna. Hingga Januari 2015, aplikasi pemeraan Nokia ini ini telah didownload sebanyak 2,5 juta kali, belum termasuk jumlah download versi Beta.

Namun kini santer kabar terdengar jika Nokia berencana untuk menjual layanan pemetaannya itu. Nokia bahkan disebutkan telah mendapatkan calon pembeli potensial yang siap melakukan penawaran, yang kemungkinan akan dibuka bulan depan.

Seperti dilaporkan Bloomberg, Minggu (12/4/2015), pihak yang disebutkan berniat membeli HERE Maps kemungkinan adalah Uber atau manufaktur mobil asal Jerman. Namun masih belum diketahui manufaktur yang dimaksud, apakah BMW, Mercedes-Benz, atau VW.

Namun dilaporkan juga jika Nokia tidak mendapatkan angka yang sesuai dengan yang mereka harapkan, maka perusahaan lebih memilih untuk tidak menjual bisnis pemetaannya tersebut.

Jika Uber benar-benar akan membeli HERE Maps, maka sepertinya perusahaan tersebut ingin mengintegrasikan HERE pada aplikasinya. Dengan begitu, Uber tak lagi bergantung pada Google Maps.

Sementara ketertarikan pabrikan-pabrikan mobil Jerman pada aplikasi HERE merupakan rencana mereka untuk bisa menggunakannya pada sistem GPS di mobil buatnnya, daripada bergantung pada pihak ketiga.

Saat ini bisnis peta milik Nokia tersebut diperkirakan bernilai hingga USD 2,1 miliar, menurun jika dibandingkan dengan harga yang digelontorkan Nokia saat membelinya pada 2008 lalu dari perusahaan asal Chicago, Navteq, yaitu sebesar USD 8,1 miliar.

Dengan memiliki 2,5 juta pengguna, HERE Maps sebenarnya menjadi alternatif yang cukup baik selain layanan peta yang dikembangkan Google dan Apple. Sejak dibeli dari Nevteq, Nokia menjadikan HERE Maps sebagai aplikasi bawaan pada perangkat Lumia.

Nokia juga terus melakukan pengembangan pada aplikasi pemetaannya tersebut, dengan memboyongnya ke Android pada tahun lalu. Tidak berhenti sampai disana, aplikasi HERE Maps juga sudah tersedia untuk platform iOS pada Maret lalu.[HBS]

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI