JAKARTA – Selain laptop Surface Book, Microsoft dirumorkan masih memiliki senjata rahasia baru yang sedang mereka siapkan, yakni Surface Phone. Belum banyak informasi detail tentang perangkat ini, namun rumornya sudah semakin santer berhembus di media.
Meski masih sebatas rumor, namun cerita tentang Surface Phone semakin sering diperbincangkan. Bahkan banyak juga yang meyakini bahwa perangkat tersebut tidak hanya khayalan, tapi benar-benar nyata.
Adalah seorang sumber yang bekerja sebagai reporter mengklaim telah melihat bukti di markas Microsoft secara langsung yang membuktikan bahwa sebuah Surface Phone sedang dalam tahap pengerjaan.
Sayangnya, sang sumber tidak banyak memberikan informasi tentang perangkat yang dilihatnya itu. Namun informasi yang diberikan reporter bernama David Pierce itu sejalan dengan rumor yang muncul dua bulan lalu, dimana Microsoft disebutkan sedang merampungkan sebuah perangkat bernama Surface Phone untuk dirilis awal tahun 2016.
David Pierce sendiri disebut sebagai sumber yang cukup dapat dipercaya karena reputasinya sebagai mantan penulis di situs teknologi The Verge, dan saat ini bekerja di Wired.
Pierce mengatakan, bahwa Microsoft sedang mengembangkan sebuah ponsel hybrid dan kini sudah masuk tahap pembuatan prototype. Dia menambahkan, Surface Phone digarap oleh tim yang sama dengan yang selama ini mengembangkan perangkat Surface.
Meski berita ini masih samar, namun yang jelas perangkat ini nantinya akan diposisikan di atas Lumia 950 dan Lumia 950 XL yang baru saja dirilis Microsoft beberapa waktu lalu. Selain itu, Surface Phone juga dipastikan akan menjalankan Windows 10, sama seperti Lumia 950 dan Lumia 950 XL.[HBS]