Jakarta – Lepas dua minggu dari pengumuman debut globalnya, LG Mobile mulai membuka pre-order bagi peminat LG G Pro Lite di dalam negeri. Dengan harga pembukaan Rp 3,799,000, peminat pada masa pesan awal ini akan mendapatkan kesempatan cash back hingga mencapai Rp 500,000.
Dalam press release yang diterima Telsetnews (25/10), Adinda Nesvia, Product Marketing Head LG Mobile Indonesia Mengatakan. “Ini Lebih dari sekedar smartphone layar lebar, LG G Pro Lite kami persiapkan sebagai perangkat yang membawa sensasi dan pengalaman smartphone premium pada pengguna yang lebih luas dengan harganya yang lebih terjangkau.” Ungkapnya.
Spesifikasi LG G Pro Lite memiliki bentang layar IPS 5.5 inch berbasis Android 4.1.2 Jelly Bean. Meskipun hadir dengan layar lebar, rancangan smartphone dual SIM ini dibuat dengan terapan bingkai tipis untuk membuatnya tetap ramping bagi kenyamanan pada pengoperasian dengan satu tangan.
Fitur yang menarik yang dibenamkan diantaranya Pause and Resume Recording yang memungkinkan pengguna untuk merekam berbagai kejadian menarik dalam cuplikan-cuplikan dan kemudian merangkainya menjadi kreasi sebuah video rangkuman utuh.
Disamping itu, ada pula fitur Quick Memo yang memungkinkan pembuatan catatan kecil pada tampilan layar manapun dalam LG G Pro Lite tanpa mengharuskan pengguna untuk mengakses aplikasi terpisah. Sebuah stylus pen pun turut disertakan untuk memberikan kenyamanan pada penggunaannya.
Khususnya bagi penikmat musik, LG menyematkan fitur FM Music Collector. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk merekam simpan berbagai lagu kesukaannya langsung dari siaran radio FM. Uniknya, fitur ini dapat memisahkan lagu dengan suara penyiar yang terkadang menyertai di tengah lagu diputar.
Memastikan kemudahan bagi peminat untuk mendapatkan paket spesial pesan awal ini, LG menggandeng sembilan situs e-commerce. Termasuk di dalamnya yaitu www.erafone.com, www.globalteleshop.com, www.oke.com, www.paziashop.com, www.blibli.com, www.jeruknipis.com, www.teknoup.com, www.dinomarket.com dan www.lazada.co.id. (ms)
Spesifikasi LG G Pro Lite;