Ketimbang Huawei, Softbank Lebih Pilih Nokia dan Ericsson

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, JakartaSoftBank Group Corp berencana mengganti peralatan jaringan 4G dari Huawei Technologies Co Ltd dengan perangkat keras buatan Nokia dan Ericsson.

Dikutip Telset.id dari Reuters, Jumat (14/12/2018), langkah itu dilakukan lantaran pengawasan ketat perusahaan teknologi China oleh Amerika Serikat dan beberapa negara sekutu.

Disebut-sebut, upaya SoftBank tersebut merupakan aksi pencegahan lantaran timbul kekhawatiran bahwa teknologi buatan Huawei dapat digunakan oleh Beijing untuk keperluan mata-mata.

SoftBank, perusahaan telekomunikasi terbesar ketiga di Jepang, juga memilih untuk memesan peralatan untuk jaringan generasi terbaru 5G dari dua pemasok Eropa ketimbang Huawei.

{Baca juga: Jepang Ikut Larang Pengadaan Barang Huawei dan ZTE}

Namun, juru bicara SoftBank mengatakan bahwa laporan itu hanya berdasarkan spekulasi. Sebab, tidak ada keputusan yang dibuat perusahaan. Nokia dan Ericsson sendiri memang pemasok SoftBank.

SoftBank memang sudah berhubungan dengan Huawei di antara tiga perusahaan telekomunikasi Jepang. Namun, Softbank pernah mengatakan, peralatan dari produsen China relatif kecil.

{Baca juga: Huawei Tegaskan Tak Bantu Pemerintah China Mata-matai Asing}

Rencana penggantian peralatan 4G ini dikabarkan bakal dilakukan selama beberapa tahun. Kemungkinan besar, proyek itu akan memakan waktu dan biaya yang cukup mahal.

Laporan Nikkei tentang perubahan pemasok tersebut muncul ketika SoftBank sedang mempersiapkan diri untuk mendaftarkan unit telkom di Tokyo pada 19 Desember 2018. [SN/IF]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI