Server Down, Facebook Group Kompak Curhat di Twitter

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Facebook, WhatsApp dan Instagram down serentak, server ketiga layanan tersebut tidak bisa diakses sejak kemarin sejak jam 22.30 WIB hingga hari ini, Selasa 5 Oktober 2021.

Menurut pantauan situs downdetector, laporan terkait dengan gangguan layanan pada platform milik Facebook Group tersebut mulai diterima sejak jam 10.15 malam.

Laporan terkait dengan down-nya layanan Facebook mengalami puncaknya pada jam 10.53 malam dengan jumlah sebanyak 127.315 laporan.

Sementara terkait dengan gangguan layanan instagram dan whatsapp, jumlah terbanyak laporan yang masuk terjadi pada jam 10.52 dengan total 97.582 laporan terkait instagram down, dan pada jam 11.01 dengan total 34.559 laporan untuk WhatsApp.

Lalu apa penyebab down atau tidak bisa diaksesnya layanan Facebook, WhatsApp, dan Instagram?

Pihak Facebook Group sendiri belum memberikan keterangan resmi perihal penyebab dari down atau tidak bisa diaksesnya server Instagram, Facebook dan WhatsApp.

Pun begitu, masing-masing pihak kompak untuk “curhat” di twitter perihal upaya mereka yang tengah berusaha mengatasi gangguan, sambil meminta maaf dan mengajak para penggunanya untuk bersabar. Instagram Twitter Gangguan Keterangan Resmi Facebook WhatsApp

Baca Juga: Penyebab Facebook, Instagram dan WhatsApp Down

Down-nya layanan Facebook, Instagram dan WhatsApp, serta dijadikannya twitter sebagai platform untuk mengkomunikasikan beragam pesan terkait dengan gangguan tersebut, menjadikan lini masa twitter “penuh” dengan cuitan terkait layanan milik Facebook Group.

Ya, sampai berita ini ditulis, ada lebih dari  3 juta cuitan untuk hashtag WhatsApp, 625 ribu untuk #instagramdown, dan 744 ribu untuk #facebookdown.

Uniknya, hashtag yang tidak terkait langsung dengan gangguan yang dialami oleh Facebook, Instagram maupun WhatsApp, juga kena imbas dan mendadak jadi trending.

Sebut saja hashtag Indihome ataupun Indosat yang ikut kena imbas, mulai dari dikambing hitamkan atas gangguan yang terjadi pada layanan Facebook Group, hingga sekadar jadi becandaan para netizen yang mengait-ngaitkan layanan mereka dengan layanan Facebook Group tersebut.

Instagram, Facebook, WhatsApp Down 5 Jam Lebih

Sampai berita ini ditulis, layanan Facebook, Instagram maupun WhatsApp masih belum bisa diakses. Terhitung sudah lebih dari 5 jam, netizen Indonesia dan juga banyak negara lainnya “berpuasa” dari layanan Facebook Group tersebut.

Dan bagi perusahaan sekelas Facebook, 5 jam gangguan adalah waktu yang sangat lama. Terlebih ini juga menimpa Instagram dan WhatsApp pada saat bersamaan.

Baca Juga : Layanan Google Down, Netijen Curhat di Medsos

Tak heran jika kejadian ini memunculkan banyak spekulasi terkait penyebab dari down atau tidak bisa diaksesnya Facebook, Instagram dan WhatsApp. Mulai dari masalah jaringan, server, DNS, serangan hacker, hingga dugaan akibat terjadinya protes di internal perusahaan yang berakibat pada terganggu layanan Facebook, Instagram dan WhatsApp.

Well, kami sendiri belum mendapatkan keterangan resmi perihal penyebab gangguan, sama seperti halnya The Verge, New York Times dan banyak media lain yang masih menunggu Mark Zuckenberg ataupun perwakilannya menjelaskan tentang apa yang terjadi pada Facebook Group.

Kita tunggu saja dalam beberapa jam ke depan. Semoga Instagram, Facebook, dan WhatsApp sudah kembali normal saat nanti kita memulai hari. [HZ/HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI