Telset.id, Jakarta – Instagram sempat down pada Jumat (18/9/2020) dini hari di beberapa negara. Alhasil para pengguna pun curhat dan protes di media sosial lain sambil memopulerkan tagar #InstagramDown.
Menurut situs Down Detector, Instagram down sekitar pukul 01.00 WIB. Setidaknya ada 765 laporan ke situs mengenai gangguan yang terjadi pada aplikasi berbagi foto dan video ini.
Dari 765 laporan, sekitar 71% melaporkan gangguan terjadi di News Feed, lalu 17% gangguan pada login, dan 10% pada gangguan pada fitur Stories.
{Baca juga: Catat! Jangan Posting 9 Informasi Ini ke Media Sosial, Ingat Bahaya!}
Berdasarkan peta persebaran, gangguan terjadi di Amerika Serikat, Inggris, Belanda, Filipina, Indonesia, dan beberapa negara lainnya.
Mayoritas pengguna Instagram curhat di Twitter. Lebih dari 40 ribu kicauan netizen diunggah soal gangguan Instagram ini.
Misalnya saja akun @Dinninini yang mempertanyakan gangguan yang terjadi. “Kenapa anda #instagramdown,” cuit @Dinninini.
Kenapa anda #instagramdown
— Dini Agustia (@Dinninini) September 17, 2020
Selanjutnya, ada akun @Danu_Lubis yang mengaku tidak bisa login karena terjadi gangguan pada Instagram.
“Oh iya #instagramdown anjim kirain kenapa gbsa login,” cuitnya.
Oh iya #instagramdown anjim kirain kenapa gbsa login.
— Danok (@Danu_Lubis) September 17, 2020
Lalu, akun @ditadesna yang sempat kesulitan untuk login dan baru menyadari jika penyebabnya karena Instagram down.
“Pantesan aja semalem susah bgt buat login ig. Eh ternyata pagi ini msk trending topic dong #instagramdown hmmm,” cuit @ditadesna.
Pantesan aja semalem susah bgt buat login ig. Eh ternyata pagi ini msk trending topic dong #instagramdown hmmm
— Dita D (@ditadesna) September 18, 2020
Hingga Jumat (18/9/2020) siang, Instagram sudah kembali normal namun tagar #instagramdown masih cukup tinggi di Twitter.
{Baca juga: Instagram Sempat Down Pagi Ini, Netizen ‘Curhat’ di Twitter}
Sudah kesekian kalinya Instagram down. Terakhir, terjadi pada Juli 2020 lalu. Menurut Down Detector, terdapat 91 laporan yang mengatakan Instagram telah down kala itu.
Kasus ini terjadi di beberapa negara, seperti Amerika Serikat, Brasil, Peru, Turki, Malaysia, Indonesia, dan Australia. (NM/MF)