Facebook Mau Bikin Kamus Bahasa Gaul

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Facebook baru saja mematenkan software yang bisa memindai seluruh penggunanya untuk menemukan istilah-istilah slang baru atau bahasa gaul yang sedang populer dan menyimpannya dalam data glosarium sosial.

Paten yang didapat pada bulan Februari ini adalah sistem yang akan bisa memeriksa postingan dan pesan yang terkirim di Facebook dan mencari sesuatu yang disebut neologisme.

Secara sederhana, neologisme adalah sebuah kosa kata atau bahasa baru yang mulai digunakan oleh kelompok tertentu, tapi belum umum digunakan. Beberapa contoh neologisme seperti “oversharer”, “digital detox”, dan “sick” sebagai kata sifat positif.

Paten glosarium sosial Facebook ini akan memantau istilah-istilah baru yang masih asing namun digunakan secara repetitif, lalu memastikan ulang apakah istilah tersebut pernah dipakai sebelumnya.

Jika istilah itu adalah kata/ kalimat baru yang semakin populer, maka sistem akan langsung menambahkannya ke daftar glosarium sosial di Facebook. Sebaliknya, sistem juga akan memeriksa apakah istilah dalam daftar  masih populer atau tidak, jika ternyata popularitasnya sudah menurun, maka istilah itu akan dihapus.

Masih belum jelas apa tujuan Facebook dari pelacakan istilah baru ini, walaupun ada dugaan paten ini akan digunakan untuk meningkatkan kemampuan prediksi teks yang mencakup istilah slang yang tidak ada dalam kamus

Facebook memberikan contoh istilah “Rickrolled” di dalam glossary sosialnya bermakna seseorang yang mengirim video dari lagu Rick Astley “Never Gonna Give You Up” sebagai sebuah lelucon.

Jika melihat penjelasan di atas, bisa kita simpulkan Facebook kemungkinan ingin mengumpulkan istilah-istilah slang yang lagi populer, atau bahasa gaul ke dalam satu kamus bahasa baru di dalam layanannya. [HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI