Bulan Depan, Desain “Klasik” Facebook Hilang Permanen

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Informasi menyebut bahwa desain klasik Facebook akan hilang secara permanen mulai September 2020. Artinya, pengguna tidak lagi punya opsi untuk menggunakan desain lama atau baru.

Selama beberapa bulan terakhir, Facebook terus meluncurkan desain baru. Mengingat sudah berapa tahun Facebook mempertahankan desain lama nan klasik, beberapa pengguna kemungkinan terbiasa dan kadung suka.

Karenanya, Facebook mengizinkan pengguna untuk beralih ke desain mana pun, baik baru maupun lama. Sayangnya, para penggemar desain klasik dalam waktu dekat harus kecewa karena kebijakan Facebook.

Menurut laporan Ubergizmo, dikutip Telset.id, Minggu (23/08/2020), desain klasik Facebook bakal hilang secara permanen pada bulan depan. Pengguna tidak lagi punya opsi untuk memilih desain baru atau lama.

{Baca juga: Facebook Mulai Coba Satukan Messenger dengan DM Instagram?}

Dengan kata lain, pengguna akan dipaksa untuk menggunakan UI atau antarmuka baru. “Kami telah memperbarui tampilan facebook dan akan berlaku permanen pada September 2020,” kata Facebook.

Facebook mengemukakan bahwa desain baru akan menampilkan elemen antarmuka yang lebih besar dan sudut yang lebih membulat. Facebook menyebut perubahan tampilan tersebut jadi lebih modern.

Jadi, bagi para pengguna lama, sepertinya mulai bulan depan harus beradaptasi dengan desain baru Facebook. Proses adaptasi memang tak mudah. Namun, Facebook menjamin desain itu memiliki keunggulan.

Facebook jadi Medsos Terpopuler

Baru-baru ini, Sensor Tower mengungkapkan hasil penelitian terkait media sosial paling populer di dunia saat ini. Dari lima besar medsos yang disebutkan, Facebook masuk dalam daftar tersebut.

Facebook menjadi salah satu pelopor media sosial yang menjadi tempat untuk banyak orang saling berbagi melalui teks, video, dan foto.

{Baca juga: 5 Medsos Paling Populer di Dunia, Semuanya Bikin Lupa Waktu!}

Facebook tetap populer sejak tahun 2004 karena fitur-fiturnya yang mudah digunakan untuk saling terhubung dan berkomunikasi satu sama lain.

Laporan Facebook kuartal kedua 2020 mengatakan pengguna aktif bulanan Facebook mencapai lebih dari 2,7 miliar. Raksasa media sosial ini ditemani oleh TikTok, Instagram, Snapchat, dan Likee, yang juga menjadi media sosial terpopuler sejagat. (SN/MF)

SourceUbergizmo

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI