Ada Bug di Facebook Messenger, Chatingan Bisa Diintip Orang?

Telset.id,Jakarta-Aplikasi Facebook Messenger adalah media favorit banyak masyarakat untuk melakukan percakapan. Sayangnya kabar terbaru menemukan bahwa ada bug yang memungkinkan seseorang untuk melihat dengan siapa Anda mengobrol.

Dilansir Telset.id dari Ubergizmo pada Jumat (08/03/2019)  selama ini aplikasi perpesanan mulai memperkenalkan enkripsi  yang mencegah pesan dicegat dan dibaca oleh orang lain. Sayangnya bug dari Facebook Messenger bisa merusak privasi pengguna dalam berinteraksi.

Bug sendiri ditemukan oleh para peneliti di perusahaan perangkat lunak dan layanan keamanan cyber, Imperva. Mereka melaporkan ada kerentanan atau bug dalam versi web Facebook Messenger yang memungkinkan situs web bisa mengekspos dengan siapa Anda mengobrol.

Mereka menggunakan serangan a Cross-Site Frame Leakage yang mengeksploitasi elemen iframe di versi web Facebook Messenger. Hal ini menimbulkan kelemahan yang secara teori memungkinkan situs web lain untuk memata-matai obrolan Anda. Berita baiknya adalah sepertinya masalah ini telah diperbaiki.

{Baca juga: Facebook Messenger Dukung Fitur Dark Mode}

“Setelah melaporkan kerentanan terhadap Facebook di bawah program pengungkapan bertanggung jawab mereka, Facebook memitigasi masalah tersebut dengan secara acak membuat elemen iframe, yang awalnya mematahkan bukti konsep saya,” tulis pihak Imperva.

“Namun, setelah beberapa pekerjaan, saya berhasil menyesuaikan algoritma saya dan membedakan antara dua negara. Saya membagikan temuan saya dengan Facebook, yang memutuskan untuk sepenuhnya menghapus semua iframe dari antarmuka pengguna Messenger,” tambahnya.

Tidak jelas apakah ada orang yang terkena dampak ini atau tidak. tetapi sejauh ini belum ada laporan dari pengguna yang mengakui jika percakapan mereka telah dibaca oleh pihak lain.  Bug pada Facebook Messenger sebelumnya juga ditemukan pada November 2018 lalu.

{Baca juga: Bug Bikin Chat Lama di Facebook Messenger Nongol Lagi}

Pasalnya para pengguna Facebook mengeluhkan bug yang mengakibatkan percakapan lama di Facebook Messengear muncul tanpa konteks atau penjelasan. Masalah ini pertama kali dilaporkan oleh para pengguna Messenger di Twitter.

Merespon keluhan penggunanya, Facebook mengonfirmasi bahwa pesan-pesan lama memang kembali muncul seolah-olah adalah pesan baru. Beberapa orang khawatir bug tersebut akan menampilkan pembicaraan lama yang mungkin ingin dilupakan. Kemungkinan, Facebook Messenger memang akan menyimpan semua percakapan.

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI