Android Sambut BBM 21 September, iPhone Esoknya

Website resmi BBM lintas platform
Website resmi BBM lintas platform

Jakarta – Tidak lama lagi, BlackBerry Messenger (BBM) bisa digunakan di dalam perangkat Android dan iOS. Tanggal rilisnya pun sepertinya semakin jelas. Update untuk Android diperkirakan akan meluncur pada 21 Sepetmber mendatang sedangkan untuk iPhone akan diluncurkan keesokan harinya.

BlackBerry Messenger merupakan layanan eksklusif bagi para pengguna BlackBerry. Namun tidak lama lagi layanan ini bisa digunakan oleh banyak platform sebagai salah aplikasi instant messaging yang siap bersaing dengan WhatsApps ataupun Line.

“BBM merupakan layanan pesan yang sangat menarik dan mudah digunakan, mudah untuk personalisasi, dan memiliki dapat digunakan secepatnya untuk komunikasi mobile,” ujar Andrew Bocking, Executive VP for BBM di BlackBerry.

“Dengan lebih dari 1 milyar Android, iOS, dan smartphone BlackBerry di pasar, dan tidak ada platform instant messaging mobile yang mendominasi, ini merupakan waktu yang paling tepat untuk membawa BBM ke Android dan pelanggan iPhone,” tambahnya.

BlackBerry Chat memungkinkan pembicaraan antara pengguna BlackBerry dengan Android dan iPhone. Anda pun bisa melihat apakah pesan yang dikirimkan telah sampai ataupun pesan tersebut telah dibaca.

Selain itu, seperti yang telsetNews kutip dari PhoneArena, Kamis (19/9), kemampuan BlackBerry Chat juga bisa digunakan untuk berbagi foto dan file suara.

Sekarang saja, sudah ada lebih dari 10 milyar pesan yang dikirim dan diterima setiap hari atau dua kali lebih banyak dibandingkan aplikasi mobile messaging lainya.

Hmm, apakah fenomena pending ataupun gangguna BBM akan semakin meningkat dengan bertambahnya jumlah pengguna.[LKH/HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI