Ahmed, Bocah Pembuat Jam Rakitan Banjir Dukungan

Ahmed Mohamed dengan jam rakitannya
Ahmed Mohamed dengan jam digital rakitannya (dallasnews)

JAKARTA – Penangkapan pelajar bernama Ahmed Mohamed yang dituduh membuat bom telah membuat heboh dunia. Kecerdasannya yang membuat jam digital rakitan sendiri telah menarik perhatian para pelaku industri teknologi, dan bahkan Presiden AS, Barack Obama.

Seperti telah diberitakan sebelumnya, seorang murid MacArthur High School, Texas, AS, bernama Ahmed Mohamed digelandang pihak kepolisian karena dituduh membawa bom ke sekolah. Namun nyatanya, setelah diperiksa, benda yang dicurigai itu hanyalah sebuah jam digital hasil rakitannya sendiri. Ahmed pun dibebaskan dari semua tuduhan.

Meski telah dibebaskan dari segala tuduhan, namun simpati kepada Ahmed terus berdatangan. Tak tanggung-tanggung, beberapa nama tenar petinggi perusahaan-perusahan raksasa teknologi justru memberikan dukungan kepada Ahmed.

Bentuk dukungan kepada Ahmed muncul di lini masa dengan hashtag #IstandWithAhmed dan menjadi viral di jagat maya. Beberapa tokoh dunia seperti Presiden AS, Barack Obama, dan bos Facebook, Mark Zuckerberg, turut memberikan dukungan dan mengundang Ahmed untuk bertemu mereka.

“Jam yang keren Ahmed. Maukah kamu membawanya ke Gedung Putih? Kita harus menginspirasi lebih banyak anak seperti kamu agar menyukai ilmu sains. Itulah yang membuat Amerika hebat,” kicau Obama di akun Twitter resminya.

Ahmed tweet Obama

Sama dengan Obama, bos Facebook Mark Zuckerberg pun menyampaikan rasa bangganya kepada Ahmed. Zuckerberg juga mengundangnya ke markas Facebook untuk mengapresiasi kreativitas dan keberanian Ahmed dalam menunjukkan kecintannya pada ilmu pengetahuan.

“Memiliki keahlian dan ambisi untuk membuat sesuatu yang keren harus dihargai, bukannya malah ditangkap. Masa depan dimiliki oleh orang seperti Ahmed. Ahmed, jika kamu ingin datang ke Facebook, aku ingin bertemu denganmu,” tulis Zuckerberg di Facebook.

Ahmed tweet Zuckerberg

Tak mau kalah, raksasa mesin pencarian Google juga menyampaikan dukungannya dengan mengundang Ahmed untuk ikut ambil bagian dalam pameran sains yang mereka adakan. “Bawalah jam kamu itu,” kata pihak Google.

Begitu juga Aaron Levie, pendiri perusahaan layanan cloud Box juga berada di posisi depan untuk mengundang Ahmed ke kantornya. Levie mengatakan dia yakin Ahmed juga gemar dengan teknologi software.

“Ahmed, aku tahu kamu sudah diundang ke Gedung Putih dan Facebook. Tapi kita berdua tahu kalau kamu suka dengan software enterprise di hatimu. Datanglah ke Box,” tulis Levie di Twitter.

Dari markas Twitter pun menyampaikan rasa simpatinya pada Ahmed dan akan mengundang bocah berusia 14 tahun tersebut untuk magang di Twitter. “Kami juga suka membuat sesuatu di Twitter. Apakah kamu mempertimbangkan magang dengan kami?” tweet mereka.

Menariknya, Ahmed yang saat ditahan polisi mengenakan t-shirt bertuliskan NASA, telah mengundang perhatian para astronot di badan antariksa AS itu. Dilaporkan salah seorang astronot telah mengundang Ahmed ke sebuah science show Generator di Toronto pada 28 Oktober mendatang, lengkap dengan tiket yang sudah disediakan.

Ahmed tweet NASA

Mendapat banyak perhatian dan dukungan, keluarga Ahmed menyampaikan rasa terima kasihnya dengan membuat akun Twitter untuknya. Ahmed mengucapkan terima kasih atas dukungan semua netizen melalui sebuah foto dari Snapchat.

Ahmed sendiri sudah memastikan mau datang ke Gedung Putih untuk bertemu Presiden Obama. Tapi belum jelas apakah dia juga akan datang memenuhi undangan para perusahaan teknologi itu. Maju terus Ahmed! [HBS]

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI