40% Penikmat YouTube Nonton Via Smartphone & Tablet

Pengguna YouTube di smartphone
Pengguna YouTube di smartphone

Jakarta – Semakin masifnya penggunaan smartphone dan tablet telah mengubah pola aktifitas pengguna Internet. Hal ini tampak dari fakta yang mencatat bahwa 40% pengguna atau penonton video di YouTube berasal dari kedua perangkat tersebut.

Aktifitas penonton atau pengguna video di YouTube via smartphone dan tablet ini mengalami peningkatan yang signifikan. Menurut data di tahun 2012, pengguna smartphone dan tablet hanya menyumbang aktivitas sekitar 25% dari total aktivitas menonton di YouTube.

Bahkan jika dibandingkan tahun 2011, seperti yang telsetNews kutip dari PhoneArena (18/10), pengguna perangkat mobile tercatat hanya berjumlah sekitar 6% saja dari total keseluruhan pengguna YouTube.

Lonjakan ini sebenarnya tidaklah terlalu mengherankan. Karena dengan semakin masifnya penggunaan perangkat mobile, maka orang kini lebih memilih menggunakan perangkat mobile saat menikmati konten multimedia ketimbang lewat PC atau laptop.[HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI