Terganggu Panggilan Telpon Tak Dikenal? Ini Cara Blokirnya

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id – Panggilan yang tidak dikenal merupakan salah satu problem yang dirasakan oleh para pengguna ponsel. Panggilan yang tidak dikenal tersebut bisa saja dari sales yang memasarkan produknya, atau orang yang hanya sekedar iseng saja mengganggu kita.

Jika Anda merupakan pengguna Android, terdapat fitur yang berguna untuk memblokir panggilan tersebut lewat menu Settings. Tapi sebagai alternatif, aplikasi pihak ketiga juga berguna untuk memblokir panggilan yang tidak dikenal seperti TrueCaller atau Mr Number.

Nah, kali ini Tim Telset.id akan memberikan cara-cara bagaimana memblokir panggilan tidak dikenal untuk berbagai macam tipe ponsel seperti Samsung, LG, dan HTC. Simak baik-baik ya!

Samsung

Jika Anda merupakan pengguna ponsel Samsung, bersyukurlah karena Samsung menyematkan sistem bernama Anti-Reject yang memungkinkan kita untuk memblokir panggilan pada ponsel Samsung. Untuk mengaksesnya, tekan ikon Phone yang ada di layar utama. Sekarang pilih nomor yang ingin Anda blokir, ketika detail kontak yang dipilih muncul, tekan More Option yang ada di pojok kanan atas layar. Anda akan melihat opsi Add to Auto-Reject List. Tekan opsi tersebut dan sekarang nomor itu tidak akan mengganggu Anda lagi.

LG

LG juga memiliki fitur untuk memblokir panggilan yang mengganggu. Untuk memblokirnya, tekan ikon Phone di layar utama, kemudian pilih tiga titik yang ada di pojok kanan atas layar. Dari sini, tekan Call Settings > Call reject > Reject calls from. Sekarang pilih ikon Plus dan Anda dapat menambahkan nomor yang mengganggu Anda, dan bisa juga menambahkan nomor dari Call Logs atau daftar kontak di ponsel.

HTC

HTC memang salah satu produk yang memanjakan penggunanya, termasuk pada fitur ini. Untuk menggunakannya, pada layar utama tekan ikon Phone, lalu geser dari kanan dan akan terlihat riwayat panggilan. Tekan dan tahan nomor yang ada di sana, lalu muncul menu tambahan. Pada menu ini pilih Block contact dan tekan OK. Tidak ada lagi yang akan mengganggu Anda lewat panggilan tidak dikenal.

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI