Sstt.. Begini Cara “Install” Fuchsia OS di Smartphone Android

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id – Pertengahan tahun lalu, Google dikabarkan sedang menggarap sistem operasi yang benar-benar baru bernama Fuchsia. Kabarnya, Fuchsia merupakan OS dari Google yang benar-benar dibangun dari awal alias tidak lagi menggunakan Linux Kernel yang merupakan inti kode dari Android dan Chrome OS.

Fuchsia OS dibangun menggunakan Microkernel yang mungkin akan menjadi masa depan dari sistem operasi mobile yang memiliki kinerja lebih cepat dan membuat baterai lebih awet.

[Baca juga: Google Sedang Garap OS Baru Bernama ‘Fuchsia’]

Nah, untuk menjawab rasa penasaran Anda tentang Fuchsia OS, Anda bisa lihat dan gunakan secara sekilas lewat aplikasi bernama Armadillo. Ingin tahu caranya? Check this out!

  • Pertama yang harus Anda lakukan adalah download dan install file .apk Armadillo. Jangan lupa, aktifkan Unknown Sources terlebih dahulu ya!
  • Selanjutnya, buka saja aplikasi Armadillo dan Anda akan melihat seperti apa UI dari Fuchsia OS.
  • Tapi jangan kaget, bukan tampilan sesungguhnya yang bisa Anda lihat, melainkan tampilan UI yang masih dalam proses pengembangan karena banyaknya spot yang kosong pada UI tersebut.

Jadi bagaimana menurut Anda, dengan sedikit sneak preview dari Fuchsia OS, apakah jika pengembangannya selesai OS ini akan berhasil “menggantikan” Android ke depannya? (FHP)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI