Jadikan Siri Sebagai Guide Saat Mengemudi

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id – Ketika kedua tangan kita sibuk memegang kemudi dan sialnya kita tidak tahu kemana kita akan pergi, mungkin Siri dan Maps akan membantu. Dengan menggunakan Siri dan Maps, kita dapat mencari arah kemanapun kita mau apalagi disaat kita berada di tempat yang memang baru pertama kali dikunjungi atau bahkan saat sedang tersesat. Tim Telset.id telah merangkum beberapa cara untuk dapat mengubah Siri menjadi “Guide” di perjalanan kita. Check this out!

Mencari Arah Kemanapun

  1. Jalankan Siri dengan menahan tombol Home atau cukup katakan “Hey, Siri!”.
  2. Katakan sesuatu seperti “directions to 529 Wellington Avenue”.
  3. Pilih opsi yang ingin Anda inginkan jika Siri memberikan opsi lebih dari satu.
  4. Pilih opsi transportasi yang Anda inginkan seperti Drive, Walk, atau Transit. Siri juga secara otomatis akan memilihkan transportasi tergantung seberapa dekat Anda dengan tujuan.
  5. Klik Start untuk memulai navigasi.

maps-iphone-siri-directions-screens-01

Menemukan Tempat di Suatu Lokasi

Anda tidak merasa yakin dengan nama tempat yang ingin dituju? Jika Anda menanyakannya kepada Siri untuk mencari restoran atau POM bensin terdekat, dia bisa membantumu dengan senang hati.

  1. Jalankan Siri dengan menahan tombol Home atau cukup katakan “Hey, Siri!”.
  2. Katakan sesuatu seperti “directions to the nearest Chinese restaurant?”.
  3. Pilih opsi yang ingin Anda inginkan jika Siri memberikan opsi lebih dari satu.
  4. Pilih opsi transportasi yang Anda inginkan seperti Drive, Walk, atau Transit. Siri juga secara otomatis akan memilihkan transportasi tergantung seberapa dekat Anda dengan tujuan.
  5. Klik Start untuk memulai navigasi.

maps-iphone-siri-local-business-screens-01

Menemukan Jalan ke Rumah

Pastikan Anda menambahkan diri Anda sendiri sebagai kontak di iPhone atau iPad dan pastikan alamat rumah dimasukkan pada kontak tersebut.

  1. Jalankan Siri dengan menahan tombol Home atau cukup katakan “Hey, Siri!”.
  2. Katakan sesuatu seperti “how do i get home” atau “take me home”.
  3. Pilih opsi yang ingin Anda inginkan jika Siri memberikan opsi lebih dari satu.
  4. Pilih opsi transportasi yang Anda inginkan seperti Drive, Walk, atau Transit. Siri juga secara otomatis akan memilihkan transportasi tergantung seberapa dekat Anda dengan tujuan.
  5. Klik Start untuk memulai navigasi.
    maps-iphone-siri-home-screens-01
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI