Ini Daftar Aplikasi Palsu yang Terinfeksi Gooligan

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Sebelumnya telah diberitakan bahwa ada lebih dari 1 juta akun Google yang disusupi malware Gooligan. Malware yang ditemukan oleh para peneliti keamanan dari Check Point Software Technologies ini sangat ganas karena bisa menginfeksi lebih dari 13 ribu akun Google setiap harinya.

Malware baru ini sangat berbahaya karena terdapat pada sistem yang bisa dibilang banyak penggunanya. Parahnya, sebagian besar perangkat yang terinfeksi berasal dari Asia dengan presentasi 57 persen. Diikuti oleh Amerika dengan 19 persen, Afrika dengan 15 persen dan Eropa dengan 9 persen.

[Baca juga: Lebih dari 1 Juta Akun Google Diterobos Gooligan]

gooligan

Dilansir Tim Telset.id dari CNET, Gooligan mampu mengakses data-data yang bersifat pribadi atau sensitif milik pengguna dari Google Play, Gmail, Google Photos, Google Docs, G Suite, Google Drive dan program Google lainnya.

“Pencurian lebih daru satu juga akun Google memang sangat mengkhawatirkan dan ini merupakan era baru dari cybercrime. Kami melihat perubahan dalam strategi hacker yang sekarang cenderung lebih menargetkan perangkat mobile untuk mencuri informasi sensitif di dalamnya,” jelas Michael Shaulov, Head of Mobile Products Check Point.

[Baca juga: 3 Juta Ponsel Android Rentan akan Serangan Malware]

how-gooligan-works

Malware Gooligan sendiri lebih banyak menargetkan perangkat Android dari 4.0 ICS, 4.3 Jelly Bean, 4.4 KitKat, dan 5.0 Lollipop yang menguasai hampir 74% dari semua perangkat Android di seluruh dunia.

[Baca juga: Awas! Hacker Tanam Malware Lewat Facebook dan LinkedIn]

Setelah malware ini berhasil masuk ke smartphone pengguna, maka otomatis beberapa aplikasi dari Google Play akan ter-install ada perangkat yang terinfeksi dan dengan otomatis akan memberikan penilaian atau rating pada aplikasi tersebut.

gooligan2

Untungnya, ketika penemuan malware ini berhasil dilakukan, Check Points langsung menghubungi Google agar mereka langsung bereaksi atas hal ini.

“Kami mengapresiasi penemuan dari Check Points dan kami sudah mulai bekerja sama untuk mengambil tindakan atas masalah tersebut,” ucap Adrian Ludwig, Direktur Keamanan Android.

[Baca juga: Catat! Ini 6 Ancaman Keamanan Cyber di 2017]

Menurutnya, saat ini Google akan melindungi pengguna dari malware Ghost Push dengan menghapus aplikasi yang terkena atau terhubung malware tersebut dari Google Play. Serta menghubungi pengguna yang terkena malware untuk mencabut token mereka. Tak hanya itu, Google juga langsung menambahkan teknologi keamanan para Verify Apps.

Sekedar informasi, malware Gooligan hadir para penyedia aplikasi pihak ketiga atau dari link situs-situs berbahaya. Shaulov menyebutkan jika pengguna Google terkena malware ini, mereka harus install ulang perangkatnya agar semua malware terhapus.

Berikut daftar aplikasi palsu yang terinfeksi Gooligan:

  • Perfect Cleaner
  • Demo
  • WiFi Enhancer
  • Snake
  • gla.pev.zvh
  • Html5 Games
  • Demm
  • memory booster
  • แข่งรถสุดโหด
  • StopWatch
  • Clear
  • ballSmove_004
  • Flashlight Free
  • memory booste
  • Touch Beauty
  • Demoad
  • Small Blue Point
  • Battery Monitor
  • 清理大师
  • UC Mini
  • Shadow Crush
  • Sex Photo
  • 小白点
  • tub.ajy.ics
  • Hip Good
  • Memory Booster
  • phone booster
  • SettingService
  • Wifi Master
  • Fruit Slots
  • System Booster
  • Dircet Browser
  • FUNNY DROPS
  • Puzzle Bubble-Pet Paradise
  • GPS
  • Light Browser
  • Clean Master
  • YouTube Downloader
  • KXService
  • Best Wallpapers
  • Smart Touch
  • Light Advanced
  • SmartFolder
  • youtubeplayer
  • Beautiful Alarm
  • PronClub
  • Detecting instrument
  • Calculator
  • GPS Speed
  • Fast Cleaner
  • Blue Point
  • CakeSweety
  • Pedometer
  • Compass Lite
  • Fingerprint unlock
  • PornClub
  • com.browser.provider
  • Assistive Touch
  • Sex Cademy
  • OneKeyLock
  • Wifi Speed Pro
  • Minibooster
  • com.so.itouch
  • com.fabullacop.loudcallernameringtone
  • Kiss Browser
  • Weather
  • Chrono Marker
  • Slots Mania
  • Multifunction Flashlight
  • So Hot
  • Google
  • HotH5Games
  • Swamm Browser
  • Billiards
  • TcashDemo
  • Sexy hot wallpaper
  • Wifi Accelerate
  • Simple Calculator
  • Daily Racing
  • Talking Tom 3
  • com.example.ddeo
  • Test
  • Hot Photo
  • QPlay
  • Virtual
  • Music Cloud

(FHP)

SourceCNET

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI