Telset.id, Jakarta – Belakangan ini aplikasi Get Contact tengah naik daun berkat fiturnya yang tergolong menarik. Buat Anda yang masih bingung, di artikel ini kami akan membahas cara menggunakan Get Contact.
Aplikasi ini bisa digunakan sebagai salah satu cara mengetahui nama kontak kita yang disimpan di HP orang lain. Jadi tidak perlu cara yang berisiko seperti menyadap dan lain sebagainya.
Selain bisa melihat nama kontak kita yang disimpan di HP orang lain, Anda juga bisa melihat nama kontak orang lain.
Baca Juga: Cara Membuat Bot di Telegram
Untuk lebih lengkapnya, kami akan membahas mengenai cara menggunakan aplikasi Get Contact di bawah ini. Check this out!
Fungsi Aplikasi Get Contact
Aplikasi ini sempat menjadi viral karena bisa mengetahui nama kontak yang disimpan dari suatu nomor. Tidak heran jika aplikasi ini langsung melesat menjadi salah satu aplikasi yang banyak di-download di Google Play Store.
Selain fungsi Get Contact untuk mengetahui nama dari sebuah nomor telepon, sebenarnya ada beberapa fitur lainnya yang ternyata tidak kalah menarik.
Baca Juga: Cara Jualan NFT di OpenSea
Fitur lain dari Get Contact adalah untuk mencegah panggilan spam dan mendeteksi nomor yang terindikasi sebagai penipuan. Aplikasi ini juga bisa langsung mendetksi nomor telepon yang tidak dikenal.
Mengenai privasi, Anda tidak perlu khawatir karena aplikasi ini menyediakan fitur privasi dan keamanan data pengguna yang bisa disesuaikan.
Selain bisa digunakan di Android, aplikasi Get Contact juga mendukung platform lainnya. Mulai dari Android, iOS dan Windows.
Cara Menggunakan Aplikasi Get Contact
Sekarang kita masuk ke pembahasan cara menggunakan aplikasi Get Contact. Sebelumnya pastikan Anda sudah menginstal aplikasi di smartphone dan login di aplikasi tersebut
Makin gak sabar ya untuk mengetahui nama kontak kita di HP orang lain? Langsung saja ikuti cara menggunakan Get Contact berikut:
- Buka Aplikasi
- Pilih menu Other yang berada di bagian kanan bawah
- Akan muncul halaman profil
- Tap ikon Kontak di kanan atas dan berikan izin akses
- Selanjutnya tekan Show More pada bagian ‘Who’s Here?’
- Pilih salah satu kontak untuk dilihat
Langsung terlihat tuh nama-nama kontak atau tag yang disimpan di HP orang lain dari nomor telepon yang kamu pilih.
Sebagai tambahan, cara menggunakan Get Contact ini juga bisa dipakai untuk melihat nama kita di kontak orang lain, lho!
Cara Menghapus Tag di Get Contact
Tapi bagaimana nih ada nama atau tag milik Anda di yang ternyata kurang pantas jika dilihat orang lain? Tenang, gak perlu bingung.
Cara menghapus atau menghilangkan tag di Get Contact juga sangat mudah. Begini langkah-langkahnya.
- Buka aplikasi
- Masuk ke bagian profil
- Cari dan pilih tag yang dirasa ingin dihapus
- Geser ke kiri pada tag
- Nantinya akan muncul ikon tong sampah berwarna merah dan muncul halaman report
- Pilih alasan Anda ingin menghapus tag tersebut
- Jika sudah, klik tombol Report
Bisa untuk Hindari Spam
Selain bisa mengetahui nama kontak, aplikasi ini juga bisa menghindari panggilan atau SMS spam yang masuk ke smartphone. Berikut ini cara menggunakannya.
- Buka aplikasi
- Pilih menu Other
- Masuk ke Menu Settings dan tap Spam Settings
- Pilih salah satu opsi proteksi spam yang tersedia
Sebagai informasi, Show warning for spam and fraud calls dapat Anda pilih jika ingin mendapat peringatan dari Get Contact ketika mendapat panggilan atau SMS yang terindikasi spam.
Baca Juga: Cara Download Lagu di Spotify
Sementara pilihan Block all spam calls akan langsung memblokir panggilan atau SMS dari nomor yang diduga spam.
Itu dia berbagai cara pakai Get Contact. Selamat mencoba dan semoga berhasil! (HR)
Mencari kontak saya yang ilang agar ditemukan