Cara Memalsukan Lokasi Pakai Fake GPS di Android 2020

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id – Masih banyak orang yang ingin palsukan lokasi dengan tujuan berbagai hal. Oleh karenanya, cara menggunakan aplikasi Fake GPS pun masih dicari tahu oleh banyak orang, terutama pengguna Android di tahun 2020 ini.

Sekadar informasi, smartphone Android sudah hadir dengan dukungan GPS untuk layanan lokasi. Melalui GPS, Anda dapat melacak lokasi, rute perjalanan, melacak perangkat yang hilang, dan kebutuhan lainnya.

Lewat GPS, Anda pun dimungkinkan untuk berbagi lokasi terkini di berbagai aplikasi, seperti WhatsApp, Line, dan aplikasi lainnya.

{Baca juga: Jarang yang Tahu, Ini Arti 15 Istilah di Dunia Teknologi}

Akan tetapi, ada saja pengguna yang ingin memanipulasi atau memalsukan lokasi mereka untuk berbagai alasan.

Misalnya, Anda ingin check-in di media sosial di suatu tempat tanpa benar-benar pergi ke sana. Atau, mungkin Anda ingin mengakses konten maupun fitur khusus berbasis lokasi.

Apapun alasannya, Anda dapat memalsukan lokasi GPS di smartphone Android dengan cara menggunakan aplikasi Fake GPS 2020. Bagaimana caranya?

{Baca juga: Download Kencang Pakai ADM, Aplikasi IDM Versi Android}

Nah, kali ini tim Telset.id akan bagikan cara menggunakan Fake GPS di ponsel Android. Yuk simak!!

Cara memalsukan lokasi Android Fake GPS 2020

  • Kemudian, buka aplikasinya. Awali dan biasakan dokumen Privacy & Policy. Jika Anda setuju, tekan Accept.

  • Lalu, scroll dan pilih opsi Set Location. Tekan tombol Click here to open the map.

Cara memalsukan lokasi Android Fake GPS 2020

  • Cari lokasi yang Anda inginkan. Jika sudah, tekan tombol Start.

  • Sekarang aktifkan lokasi GPS dengan masuk ke Settings.

Cara memalsukan lokasi Android Fake GPS 2020

  • Selanjutnya, aktifkan Mock Location.

Cara memalsukan lokasi Android Fake GPS 2020

  • Untuk mengaktifkan opsi ini, Anda diharuskan untuk mengaktifkan Developer Options dengan menekan tujuh kali berturut-turut pada Build Number di info software atau sistem operasi pada ponsel Android.
  • Jika sudah, pilih Select Mock Location App, dan pilih GPS JoyStick.

  • Apabila semua proses dilalui dengan benar, cobalah untuk membuka Google Maps dan periksa lokasi saat ini. Pastikan lokasi sesuai dengan tempat atau titik yang Anda atur di GPS JoyStick.

Cara memalsukan lokasi Android Fake GPS 2020

  • Anda pun bisa memeriksanya dengan mengirim lokasi terkini via chat WhatsApp, Line, dan lainnya kepada teman, keluarga, dan lainnya.

Selesai! Mudah kan caranya? Semoga tips ini berguna untuk Anda. Pastikan Anda memanfaatkan cara memalsukan lokasi menggunakan aplikasi Fake GPS di Android 2020 dengan bijak ya, sob! (MF)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI