Cara Memaksimalkan Fitur Kamera di Nokia 3310 (2017)

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Tidak seperti pendahulunya, saat ini Nokia 3310 sudah dilengkapi kamera 2 MP dengan lampu kilat (flash). Walau tidak terdengar istimewa, namun Nokia menyematkan sejumlah fitur modern dalam kamera tersebut.

Paling tidak, ada sejumlah fitur keren di seri Nokia 3310 anyar, diantaranya mode burst, memilih scene (choose scene) dan efek-efek foto (image effect).

Dalam video yang diunggah halaman Nokiapoweruser, bisa terlihat betapa mudahnya mengakses fitur kamera di Nokia baru ini, yang secara tampilan tampak sama persis dengan pendahulunya.

Mode burst memungkinkan pengguna mengambil gambar beberapa kali dengan sekali tekan. Mode choose a scene memungkinkan untuk memilih suasana malam atau otomatis. Sementara image effectmemungkinkan memilih efek foto yang diinginkan, seperti hitam putih, sephia dan sebagainya.

Selain itu, ada juga fitur lainnya seperti self timer yang sangat penting untuk para penggemar selfie. [IF]

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Source: Nokiafans.id

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI