Cara Kasih Ikon Reaction Saat Balas Komentar di Facebook

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Fitur Facebook Reaction sudah diperkenalkan mulai Februari tahun lalu. Namun kala itu, fitur ini baru bisa dipakai ketika penguna menyukai sebuah postingan Facebook saja.

Namun ternyata, kini Facebook menambahkan dukungan dari Facebook Reaction ini. Kini para pengguna Facecbook juga bisa membubuhkan Reaction dalam menanggapi komentar sebuah postingan.

“Kami mendengar dari pengguna bahwa mereka ingin menunjukkan reaksi dalam percakapan di Facebook. Jadi kami memutuskan untuk menambahkannya,” ujar perwakilan Facebook, yang Tim Telset.id kutip dari laman Mashable.

Untuk menggunakannya juga sangat mudah. Yang harus Anda lakukan hanyalah mengarahkan kursor ke ikon like di atas komentar yang ingin Anda berikan reaksi.

telset.id | Nur Chandra

Setelah itu, akan muncul beberapa pilihan emoticon yang sama seperti memberikan reaksi di sebuah postingan. Setelah memilih, Anda tinggal mengklik emoticon itu dan secara otomatis, selain memberikan suka, Anda juga bisa memberikan reaksi melalui emoticon. So, selamat mencoba! [NC/HBS]

1 KOMENTAR

Komentar ditutup.

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI