4 Keistimewaan Asus Zenfone 2 Deluxe

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

IMG-20151119-WA0038JAKARTA – Asus dikenal sebagai produsen smartphone yang pandai menciptakan produk premium yang hadir dengan harga terjangkau. Mendekati penghujung tahun 2015, Asus menghadirkan beberapa varian baru, dan salah satunya adalah Zenfone 2 Deluxe ZE551ML.

Perangkat ini hadir dengan desain yang baru, kamera PixelMaster 13MP dan performa tinggi yang dihadirkan oleh prosesor 64-bit Intel Atom Z3580 dengan RAM hingga 4GB. Sebuah modem LTE-Advanced Intel hadir untuk menyediakan konektivitas 4G LTE yang handal dan ultra cepat.

“Pada Zenfone 2 Deluxe, Asus kembali menaikkan standar seperti apa sebuah sebuah smartphone premium seharusnya diproduksi,” sebut Juliana Cen, Country Product Group Leader, ASUS Indonesia.

“Tetap dengan prosesor quad core terbaik Intel, RAM ekstra lega 4GB, kini Deluxe hadir dengan illusion cover serta kapasitas simpan ekstra lega, hingga 256GB,” ucapnya.

Berikut adalah 4 keistimewaan Asus Zenfone 2 Deluxe, seperti yang dipaparkan oleh ASUS dalam gelaran Asus Zenfestival 2015 yang berlangsung di Jakarta, Kamis (19/11/2015).

Desain Premium dengan Illusion Cover

Deluxe_ZE551ML_Purple_(4)

Pada ZenFone 2 Deluxe, Asus meningkatkan performa dan desain smartphone besutannya melalui “Zen Spirit” yang menggambarkan keseimbangan antara keindahan dan kekuatan.

Konsepnya diambil dari batu kristal yang menggambarkan keindahan murni namun bertenaga. Menggunakan tekstur bersegi dengan lebih dari 500 polygon, Zenfone 2 Deluxe akan menghadirkan rasa yang berbeda dan kenyamanan dalam genggaman.

Untuk menyempurnakan permukaannya yang bertekstur poligon, desainer Asus membuat setiap poligon melengkung, permukaannya saling bertemu, titik demi titik. Pada akhirnya, illusion cover Zenfone 2 Deluxe memiliki bentuk bagaikan kristal yang unik dan elegan. Pelapis serupa bunglon membuatnya bagaikan memancarkan sinar dengan kilauan berbeda dari setiap sudut.

Next page………

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI