Xiaomi 13 Lite 5G, HP Android Pertama Pakai Dynamis Island?

Telset.id, Jakarta  – Xiaomi 13 Lite 5G belum memasuki pasar. Namun, bocoran mengenai perangkat tersebut sudah beredar, termasuk desain yang diusung.

Xiaomi 13 Lite 5G dikabarkan akan menjadi versi rebranding dari Xiaomi Civi 2. Meskipun demikian, sampai kini, Xiaomi Civi 2 tidak tersedia di pasar global.

Dengan kata lain, andaikata perusahaan memang punya rencana untuk mengubah Civi 2 menjadi 13 Lite untuk dirilis secara global, jelas tidak ada salahnya.

BACA JUGA:

Xiaomi 13 Lite kemungkinan akan diluncurkan pada gelaran MWC 2023. Smartphone itu akan pakai Dynamic Island, memanfaatkan potensi layar AMOLED.

Konsepnya tidak akan seperti di iPhone. Telset kutip dari Gizchina, Selasa (14/2/2023), 13 Lite akan menjadi HP Android pertama dengan Dynamic Island.

Sejauh ini, Xiaomi belum mengembangkan perangkat lunak yang bisa melakukan semua “tipu daya” yang dapat dilakukan oleh Dynamic Island di iPhone.

Kendati begitu, pasti ada kemungkinan Xiaomi mengembangkan sesuatu untuk perangkat 13 Lite sebelum diluncurkan secara resmi untuk pasar global.

Asal tahu saja, peluncuran seri iPhone 14 Pro mengguncang dunia dengan debut Dynamic Island. Tak lama setelahnya, fitur inovatif itu pun menjadi tren baru.

Berbagai produsen smartphone Android berlomba-lomba untuk menghadirkan perangkat dengan tampilan mirip, termasuk keberadaan Dynamic Island.

Bahkan, sekarang ada aplikasi untuk menghadirkan Dynamic Island ke smartphone Android. Aplikasi tersebut bisa didapatkan dengan mengunduh di Play Store.

BACA JUGA:

Sebelumnya, ada informasi yang menyatakan bahwa Realme sedang menggarap perangkat dengan fitur built-in Dynamic Island. Tapi, rilisnya belum diketahui.

Dengan kata lain, Xiaomi 13 Lite 5G berpeluang besar akan menjadi HP Android pertama yang pakai fitur Dynamic Island. Tunggu saja pengumuman dari Xiaomi. [SN/HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI