Versi Global Redmi K20 Resmi Dirilis, Xiaomi Mi 9T

Telset.id, Jakarta – Xiaomi resmi merilis smartphone terbarunya, Xiaomi Mi 9T di Eropa. Smartphone ini merupakan versi global dari Redmi K20 yang beberapa waktu lalu resmi diluncurkan.

Oleh karenanya, Mi 9T pun punya spesifikasi yang identik dengan smartphone jagoan dari Redmi tersebut.

Smartphone ini mengusung layar berjenis AMOLED berukuran 6,39 inci dengan resolusi Full HD+ atau 2340 x 1080 piksel. Sudah ada sensor sidik jari di dalam layarnya juga di sana.

{Baca juga: Jadi “Flagship Killer 2.0”, Segini Harga Duo Redmi K20}

Di sektor dapur pacunya, digunakan prosesor Snapdragon 730, yang dikombinasikan dengan RAM 6GB, GPU Adreno 618, ROM 64GB atau 128GB, dan baterai berkapasitas 4,000 mAh.

Di bagian kamera, Mi 9T mengusung kamera selfie pop-up dengan sensir 20MP aperture f/2.2. Sedangkan kamera belakangnya, terdapat tiga kamera utama dengan konfigurasi 48MP aperture f/1.8, 8MP lensa telephoto, dan 13MP lensa ultrawide.

Lantas, berapa harga Xiaomi Mi 9T di tanah Eropa? Dilansir dari GSMArena, Kamis (13/06/2019), smartphone ini dihargai €329 atau setara dengan Rp 5,3 jutaan untuk model 6GB/64GB. Sedangkan untuk 6GB/128GB, dilepas di harga €369 atau Rp 6 jutaan.

{Baca juga: Kamera Pop-up Redmi K20 Bisa Tahan 8 Tahun Naik Turun}

Apabila dibandingkan dengan harga Redmi K20, harganya terbilang cukup mahal. Sebab, K20 dilepas dengan harga mulai dari CNY 1,999 atau setara Rp 4,1 jutaan untuk versi 6GB/64GB, dan CNY 2,099 atau Rp 4,3 jutaan untuk 6GB/128GB.

Sayangnya, kehadiran Mi 9T di Eropa tidak dibarengi dengan kemunculan Mi 9T Pro atau Redmi K20 Pro. Mi 9T akan dijual pada 17 Juni mendatang, dengan tiga pilihan warna, yaitu Black, Blue, dan Red. (FHP)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI