Telset Editor’s Choice 2020: Best Low-end Smartphone

Telset.id – Smartphone di segmen low-end menjadi salah satu yang sangat diminati. Itu sebabnya, di segmen kelas bawah ini terjadi persaingan sengit. Tahun ini, siapakah yang layak menyandang predikat Best Low-end Smartphone versi Telset Editor’s Choice 2020?

Makin ke sini, para vendor sudah memberikan spesifikasi dan fitur yang lebih komplit untuk ponsel dengan harga yang relatif terjangkau.

Tren ini jelas menguntungkan konsumen karena bakal semakin dimanjakan. Bermodal kocek yang lebih “ramah kantong”, mereka bisa memiliki smartphone dengan banyak fitur.

Dari banyaknya smartphone low-end yang beredar di Indonesia pada tahun 2020, kami telah memilih 5 nominasi smartphone terbaik yang berhak meraih gelar Best Low-End Smartphone versi Telset’s Editor Choice.

Penentuan nominasi untuk smartphone low-end kami kerucutkan mulai dari rentang harga HP 1 jutaan terbaik hingga Hp 3 juta terbaik, dan pastinya deretan nominasi smartphone ini menawarkan spesifikasi, fitur serta banderol harga yang menarik.

Berikut nominasi Best Low-End Smartphone di Telset Editor’s Choice 2020:

  • Redmi 9
  • Oppo A53
  • Infinix Note 8
  • Realme C17
  • Realme Narzo 20

Setelah berdiskusi dan melakukan penilaian secara ketat, redaksi Telset memutuskan pemenang Best Low-End Smartphone di Telset Editor’s Choice 2020 jatuh kepada Realme Narzo 20.

Kenapa Kami Memilih Realme Narzo 20?

Realme Narzo 20 (Helmi/Telset.id)

Smartphone besutan Realme ini kami nilai menawarkan spesifikasi mumpuni dan fitur-fitur terkini yang lumayan lengkap, namun dengan banderol harga yang lebih terjangkau di segmen low-end.

Sebagai informasi, Realme Narzo 20 resmi dijual di Indonesia dengan banderol harga Rp 2.199.000. Dari hasil pengujian yang kami lakukan, Chipset Helio G85 yang digunakan pada menawarkan kinerja yang cukup mumpuni untuk rentang harganya.

Ditambah lagi kapasitas baterai besar 6.000 mAh, mampu menawarkan daya tahan lumayan lama dan cocok buat Anda yang sering menggunakan smartphone untuk beraktivitas sehari-hari.

{BACA: Review Realme Narzo 20: Performa Gaming Puas untuk Harga 2 Jutaan}

Sektor fotografinya, Realme Narzo 20 dibekali dengan tiga kamera di bagian belakang. Komposisinya terdiri dari kamera utama 48MP, kamera ultra wide 8MP dengan sudut pandang 119 derajat dan 2MP lensa makro.

Kameranya juga dilengkapi beberapa fitur seperti AI, HDR, Chroma Boost dan juga Night Scape yang bisa diandalkan untuk mengabadikan foto di malam hari.

Dengan beragam kelebihan tersebut, layak rasanya untuk menobatkan Realme Narzo 20 sebagai Best Low-End Smartphone versi Telset Editor’s Choice 2020.

Congrats, Realme! Semoga bisa memberikan yang lebih baik lagi kedepannya! [Tim Redaksi]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI