Spesifikasi dan Harga Resmi Poco M3 Pro 5G di Indonesia

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Segmen HP 5G murah di Indonesia semakin ramai saja, usai kehadiran Poco M3 Pro 5G yang ditenagai spesifikasi andal dan harga terjangkau. Smartphone ini sudah disematkan prosesor cukup bertenaga yang telah terintegrasi langsung dengan modem 5G.

Poco M3 Pro 5G ditenagai oleh prosesor 7nm besutan MediaTek, yaitu Dimensity 700. Chipset ini memiliki konfigurasi CPU 8-core dengan clock-speed maksimal mencapai 2,2 GHz.

Tentu saja, terdapat modem 5G terintegrasi di dalamnya yang sudah dilengkapi dengan sejumlah fitur untuk memaksimalkan pengalaman pengguna dalam mengakses internet 5G, seperti 5G Carrier Aggregation (2CC 5G-CA) dan 5G dual SIM dual standby (DSDS).

{Baca juga: Smartphone 5G Lebih Terjangkau dengan MediaTek Dimensity 700}

Kedua fitur tersebut memberikan pengguna akses ke kecepatan tertinggi dan layanan-layanan ekslusif 5G seperti Voice over New Radio (VoNR) dari koneksi manapun di antara dua kartu SIM.

“Untuk pertama kalinya di jajaran Poco, kita menggunakan prosesor MediaTek. Secara spesifik, Dimensity 700,” kata Head of Marketing Poco Indonesia, Andi Renreng.

Nah, berikut ini spesifikasi lengkap dan harga resmi dari Poco M3 Pro 5G yang baru saja melakukan debutnya di Indonesia. Yuk simak, sob!

Spesifikasi Poco M3 Pro 5G

Spesifikasi Harga Poco M3 Pro 5G

Prosesor MediaTek Dimensity 700 pada Poco M3 Pro 5G dipadukan dengan RAM 4 GB/6 GB berjenis LPDDR4X serta memori penyimpanan 64 GB/128 GB berjenis UFS 2.2.

Sebagai penopang dayanya, ada baterai jumbo dengan kapasitas 5.000 mAh yang mendukung fitur fast charging 18W. Menariknya, pengguna sudah mendapatkan adaptor charger 22,5W dalam paket pembelian.

Membahas soal spesifikasi layar, Poco M3 Pro 5G di Indonesia mengusung panel IPS LCD berukuran 6,5 inci dengan resolusi Full HD+.

{Baca juga: Review Poco M3: Ponsel ‘Entry-level Killer’ Serba Nanggung}

Layar ini mendukung fitur DynamicSwitch, yang akan mengatur secara otomatis refresh rate dari layar tergantung aplikasi atau game yang dijalankan, mulai dari 30Hz hingga 90Hz.

“Bukan cuma MediaTek Dimensity 700 5G saja. Semua varian Poco M3 Pro 5G sudah didukung dengan memori hingga 128 GB UFS 2.2,” jelas Andi.

“Fitur DynamicSwitch untuk menghemat baterai ponsel dan bisa menyesuaikan sesuai konten yang ditampilkan,” sambungnya.

Soal kamera, HP terbaru Xiaomi ini mengusung kamera utama dengan sensor 48MP dan sepasang kamera depth dan makro dengan sensor 2MP. Sementara kamera selfie 8MP saja.

Fitur lainnya, HP 5G terjangkau ini dilengkapi dengan jack audio 3,5mm, FM Radio, IR Blaster, dan juga NFC untuk beberapa negara.

Harga dan Ketersediaan

Spesifikasi Harga Poco M3 Pro 5G

Poco M3 Pro 5G di Indonesia dibanderol dengan harga perkenalan online Rp 2,5 jutaan untuk varian 4 GB/64 GB dan Rp 2,8 jutaan untuk versi 6 GB/128 GB. Smartphone ini tersedia dalam tiga pilihan warna, Power Black, Poco Yellow, dan Cool Blue.

{Baca juga: Sebelum Beli, Cek Kelebihan dan Kekurangan dari Poco M3 Pro 5G}

Smartphone ini akan dijual perdana pada 2 Juli mendatang di Lazada, Akulaku, situs resmi Poco pada pukul 10.00 WIB. Sementara untuk offline, terdapat di toko resmi Xiaomi dan Erafone. (MF)

SPESIFIKASI POCO M3 PRO 5G
Rilis Juni 2021 (Indonesia)
Network 2G, 3G, 4G, 5G
OS Android 11, MIUI 12
Chipset MediaTek MT6833 Dimensity 700 5G (7 nm)
CPU Octa-core (2×2.2 GHz Cortex-A76 & 6×2.0 GHz Cortex-A55)
GPU Mali-G57 MC2
RAM 4 GB/6 GB LPDDR4X
Memori 64 GB/128 GB
Dimensi 161.8 x 75.3 x 8.9 mm (6.37 x 2.96 x 0.35 in), 190 g
Layar IPS LCD, 90 Hz, 6,5 inci Full HD+
Kamera Utama 48 MP + 2 MP depth + 2 MP makro
Kamera Depan 8 MP
Baterai 5.000 mAh, Fast charging 18W
Warna Poco Yellow, Power Black, Cool Blue
Harga Rp 2,5 jutaan – Rp 2,8 jutaan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI