HMD Siapkan Smartphone 5G Murah dengan Chipset MediaTek

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta  – HMD Global baru saja meluncurkan smartphone 5G pertamanya, Nokia 8.3 5G. Namun kabarnya itu bukan satu-satu ponsel pintar 5G yang disiapkan HMD, karena mereka sedang menyiapkan smartphone 5G murah dengan chipset MediaTek.

Menurut NokiaPowerUser, seperti dikutip Telset.id dari Phone Arena, Senin (8/6/2020), smartphone 5G berharga murah itu akan didukung chipset MediaTek Dimensity 800.

{Baca Juga: Nokia 7.2 dkk jadi “Bintang” di Film James Bond Terbaru}

Sayang, selain informasi tersebut di atas, tidak ada lagi rincian lebih lanjut tentangnya. Kemungkinan, kehadirannya akan diposisikan di bawah Nokia 7.3 5G.

Nokia 7.3 5G hadir dengan chipset seri Snapdragon 700 dengan empat kamera. Nokia 7.3 5G bakal debut pada akhir tahun ini. HMD Global juga tengah menggarap perangkat unggulan bernama Nokia 9.3 PureView.

Menurut informasi yang beredar, Nokia 9.3 PureView mengadopsi sistem kamera Penta, tampilan semua layar dengan kamera, chipset Snapdragon 865 kelas atas, dan dukungan teknologi refresh rate 120Hz.

Baik Nokia 7.3 5G maupun Nokia 9.3 PureView 5G bakal meluncur pada kuartal ketiga atau keempat tahun ini. Tahun depan, giliran smartphone 5G berharga murah tersebut yang akan hadir di tengah para pengguna.

Sampai berita ini dimuat, HMD Global belum memberi konfirmasi mengenai rumor kehadiran smartphone 5G berharga murah dengan MediaTek Dimensity 800. Para pengguna penasaran dengan penampakannya.

Sebelumnya, HMD Global mengumumkan Nokia 8.3 5G, yang disebut “Flagship Killer”. HMD mengatakan bahwa Nokia 8.3 5G mendukung semua jaringan 5G yang sudah ada, dan akan ada di seluruh dunia.

Ponsel pintar ini mengusung layar sentuh berukuran 6,81 inci dengan resolusi Full HD+. Di bagian atas kiri layar, terdapat sebuah lubang kamera alias punch hole. Lubang ini menjadi tempat bagi kamera selfie beresolusi 24MP yang menggunakan lensa dari Zeiss.

{Baca juga: Nokia 8.3 5G Meluncur dengan Lima Kamera Zeiss & Snapdragon 765G}

Lensa besutan Zeiss juga terpasang di empat kamera bagian belakang. Konfigurasinya terdiri dari lensa utama 64MP, ultrawide 12MP, dan dua lensa lain, yakni depth serta makro.

Meski mendukung jaringan 5G, Nokia 8.3 5G tidak mengandalkan spesifikasi dapur pacu ala flagship terbaru yang menggunakan Snapdragon 865. Smartphone ini menggunakan SoC Snapdragon 765G.

Kinerjanya diperbantukan dengan adanya RAM 6GB/8GB, storage 64GB/128GB, dan baterai berkapasitas 4,500 mAh dengan dukungan fast charging 18W. HMD Global tetap setia memanfaatkan program Android One untuk jajaran smartphone Nokia. [SN/HBS]

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI