Samsung Rilis Galaxy Z Flip3 Bespoke Edition, Tampil Warna Warni

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Menyusul kesuksesan Galaxy Z Flip3 di pasaran, Samsung menghadirkan program Galaxy Z Flip3 Bespoke Edition. Melalui program ini, pengguna bisa melakukan kustomisasi warna pada Galaxy Z Flip3.

“Kami ingin pelanggan menggunakannya sebagai alat ekspresi diri masuk dan keluar juga. Dimulai dengan Galaxy Z Flip3 Bespoke Edition, Samsung memperluas inisiatif ini ke perangkat lain,” tulis Samsung.

Galaxy Bespoke Studio memungkinkan konsumen memilih warna depan, belakang, dan frame ponsel ketika membeli Galaxy Z Flip3.

Baca Juga: Review Samsung Galaxy Z Flip3

Saat ini konsumen dapat memilih antara Hitam dan Perak untuk bingkai, untuk bagian depan dan belakang Anda memiliki opsi warna Biru, Merah Muda, Kuning, Putih dan Hitam.

Secara keseluruhan, Samsung memberikan 49 kombinasi warna untuk dipilih. Nantinya Anda akan memiliki opsi untuk membeli panel baru dan menukar panel yang sudah terpasang di ponsel Anda.

Untuk saat ini Galaxy Z Flip3 Bespoke Edition hanya tersedia di AS, Inggris, Kanada, Australia, Prancis, dan Korea Selatan. Samsung berencana untuk memperluas kehadiran Galaxy Z Flip3 Bespoke Edition.

Baca Juga: Rekomendasi HP Samsung Terbaru 2021

Jika Anda tertarik dengan Galaxy Z Flip 3 Bespoke Edition, Anda dapat membuatnya di situs web Samsung. Anda harus membayar sejumlah biaya untuk melakukan kustomisasi.

Untuk Bespoke Edition dijual dengan harga USD 1.099 atau setara Rp 15.500.000, yang merupakan USD 100 lebih mahal daripada varian standar.

Spesifikasi Samsung Galaxy Z Flip3

galaxy flip3 bespoke edition

Samsung Galaxy Z Flip3 dilengkapi dengan layar utama di dalam berukuran 6,7 inci. layar tersebut berjenis Dynamic AMOLED 2X dengan teknologi Infinity Flex display dengan resolusi Full HD+ dan mendukung refresh rate 120Hz.

Sementara layar sekunder di bagian belakang, berukuran 1,9 inci berjenis AMOLED dengan resolusi 260 x 512 piksel dengan kerapatan piksel 302 ppi.

Baca Juga: 5 Fitur Canggih Samsung Galaxy Z Flip3

Bodi belakang dan layar sekunder tersebut sudah dilapisi oleh Gorilla Glass Victus dengan daya tahan yang jauh lebih baik dari Gorilla Glass 6. Tak cukup, Samsung pun menggunakan frame Armor Aluminium yang sangat tangguh.

Membahas soal spesifikasi utamanya, Samsung Galaxy Z Flip3 ditenagai oleh prosesor Snapdragon 888 yang sangat bertenaga. Chipset tersebut diperbantukan dengan adanya RAM 8 GB, memori penyimpanan 128 GB/256 GB tanpa dukungan microSD.

Sementara baterainya berkapasitas 3.300 mAh dengan fast charging 15W, wireless charging 10W, dan reverse wireless charging 4,5W.

Baca Juga: Cara Mengaktifkan Auto Framing di Galaxy Z Flip3

Seperti Galaxy Z Fold3, smartphone ini juga sudah berjalan di sistem operasi OneUI 3.1 berbasis Android 11 terbaru. Sudah pasti, sistem operasi tersebut telah disesuaikan dengan tampilan layar lipat dari Galaxy Z Flip3.

Ke sektor kamera, Samsung mengandalkan sistem dua kamera dengan sensor masing-masing 12MP. Konfigurasinya adalah kamera wide dengan OIS dan juga ultrawide dengan bukaan lensa yang besar. Sementara kamera depannya, hanya beresolusi 10MP saja.

Spesifikasi Galaxy Z Flip3 lainnya, smartphone ini mendukung mempunyai port USB-C, WLAN-ac, Bluetooth 5.0, NFC, eSIM, dan pastinya mendukung koneksi super cepat 5G.

Smartphone ini akan tersedia dalam warna Black, Cream, Lavender, Phantom Black, Gray, White, dan Pink. Khusus tiga warna terakhir, hanya tersedia eksklusif di situs resmi Samsung saja.

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI