Resmi! Ini Tanggal Rilis Samsung Galaxy Note 9

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Samsung Galaxy Note 9 dipastikan tak lama lagi akan segera diluncurkan. Sebab, Samsung baru-baru ini telah memberikan teaser tentang acara Samsung Galaxy Unpacked yang bakal digelar pada 9 Agustus mendatang.

Pada video teaser yang diunggah oleh Samsung melalui akun Twitter resminya, perusahaan asal Korea Selatan tersebut memperlihatkan stylus yang biasanya diperuntukkan bagi jajaran seri Galaxy Note.

Stylus itu berwarna kuning yang mengisyaratkan bakal ada warna baru bagi suksesor seri Galaxy Note 8 itu. Samsung Galaxy Note 9 sendiri nantinya akan mendapatkan berbagai peningkatan di berbagai sektor, khususnya kamera dan juga desain.

Misalnya saja seperti rumor beberapa waktu lalu yang mengungkapkan jika Galaxy Note 9 akan memiliki tombol shutter kamera khusus bagi penggunanya. Hal tersebut dilakukan Samsung karena mereka ingin menonjolkan juga sisi fotografi pada Note 9.

Baca Juga: Tak Banyak Berubah, Galaxy Note 9 Cuma “Tambah Tombol”?

Sedangkan untuk sisi desain, Galaxy Note 9 mungkin saja bakal dikemas dengan body yang jauh lebih tipis dibandingkan seri sebelumnya. Ini karena Samsung akan mengubah teknologi antena tradisional Laser Direct Structuring (LDS) ke teknologi terbaru bernama High Frequency Range (HRC).

Seperti dilansir dari The Verge, Kamis (28/06/2018), Galaxy Note 9 juga akan membawa beberapa teknologi baru di dalamnya. Salah satunya adalah sensor sidik jari di bawah layar yang memang telah dirumorkan sejak lama.

Baca Juga: Ingin Galaxy Note 9 Laku, Samsung Cegah Kebocoran Informasi

Untuk spesifikasinya, Galaxy Note 9 diperkirakan akan ditenagai oleh prosesor Snapdragon 845 atau Exynos 9810, dan baterai berkapasitas 3,850 mAh atau 4,000 mAh.

Selain itu, Note 9 juga akan memiliki konfigurasi RAM dan ROM tertinggi yang pernah ditawarkan, yakni RAM 8GB dan ROM sebesar 512GB. Meski memiliki ROM berukuran besar, Samsung juga tetap memberikan opsi slot kartu microSD untuk smartphone ini. Well, kita nantikan peluncurannya ya! (FHP)

2 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI