Razer Phone Edisi Emas Rilis di AS dan Hong Kong

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Anda tahu Razer Phone? Smartphone yang bisa dipakai 12,5 jam untuk menonton film atau bermain game tersebut kini punya tipe baru, yakni Razer Gold Edition, dan sudah dijual meski dalam waktu terbatas.

Razer Phone Gold Edition tak jauh berbeda dibanding tipe sebelumnya. Perangkat baru ini punya logo berwarna emas di bagian belakang. Ia juga dilengkapi kotak berwarna merah sebagai tempat penyimpanan.

Sayang, Razer Phone Gold Edition tak ditawarkan untuk masyarakat di Indonesia. Ia hanya dilego untuk konsumen di Amerika Serikat dan Hong Kong guna merayakan Festival Musim Semi China.

Razer Phone Gold Edition dilengkapi layar LCD 5,7 inci beresolusi 1.440 x 2.560 piksel.  Layar QHD tersebut berasio aspek 16: 9. Prosesornya Snapdragon 835 dengan RAM 8GB dan kapasitas penyimpanan 64GB.

Razer Phone Gold Edition dibanderol seharga USD 699,99 atau sekira Rp 9,1 juta per unit. Sayangnya, perangkat ini hanya dijual di AS dan Hong Kong selama momen Festival Musim Semi China.

Tahun ini, Razer tengah menyiapkan penerus Razer Phone yang diduga bernama Razer Phone 2. Konon, ponsel pintar itu akan dirilis pada September 2018 mendatang.

Jika rumor tersebut benar, berarti Razer memajukan jadwal peluncuran dibanding saat merilis generasi pertamanya tahun lalu. Sekadar pengingat, Razer Phone mulai diluncurkan pada November 2017.

Tak sampai di situ, rumor juga mengklaim bahwa Razer Phone 2 akan diluncurkan bersamaan Project Linda. Bagi yang kurang familiar, Project Linda adalah konsep laptop Razer yang diperkenalkan pada gelaran CES 2018. [SN/HBS]

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI