Oppo Seri A Terbaru Siap Meluncur, Harga Rp 2 jutaan

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id,Jakarta – Oppo terus menghadirkan ponsel terbaru di Indonesia. Setelah belum lama ini memperkenalkan Oppo Reno5 F dan Oppo Band, produsen asal China ini kembali mengumumkan bahwa mereka siap membawa masuk Oppo Seri A terbaru ke tanah air.

Berdasarkan keterangan resmi yang diterima pada Minggu, (28/03/2021) PR Manager OPPO Indonesia, Aryo Meidianto menyatakan bahwa Oppo Seri yang akan hadir di Indonesia merupakan perubahan pada lini seri A di tahun 2021.

“Perangkat terbaru yang akan diluncurkan membawa sebuah perubahan pada lini seri A di tahun 2021,” ujar Aryo.

{Baca juga: Spesifikasi dan Harga Hp Oppo Terbaru}

“Perangkat ini merupakan perwujudan komitmen kami terutama untuk menyajikan teknologi, fitur dan perangkat keras yang biasanya hadir pada kelas menengah atas untuk dapat hadir pada perangkat ini,” sambung Aryo.

Oppo Seri A

Pada keterangan tersebut, Aryo juga memberikan bocoran mengenai harga Oppo Seri A yang akan diluncurkan. Ia menyatakan bahwa perangkat Oppo Seri A terbaru akan dibanderol di harga Rp 2 jutaan.

“Rencananya, perangkat dijual di harga dua jutaan di Indonesia,” tutup Aryo.

Oppo Seri A yang akan diluncurkan sudah mendapatkan sertifikasi postel dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dan sertifikat Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) oleh Kementerian Perindustrian (Kemenperin).

{Baca juga: Review Oppo A15s: Performa Pas, Daya Tahan Baterai Luar Biasa}

Perangkat yang akan diluncurkan ini telah tercatat pada sistem sertifikasi postel dengan nomor sertifikat 73418/SDPPI/2021 dan kode perangkat OPPO CPH2239. Sedangkan untuk TKDN perangkat ini juga telah mendapatkan sertifikat dengan nomor 195/SJ-IND.8/TKDN/2/2021 yang didapatkan sejak 19 Februari 2021 dengan nilai TKDN 31.10%.

Oppo Seri A

Sekedar informasi, Oppo tergolong rajin dalam melakukan penyegaran pada lini seri A. Seperti di tahun lalu, misalnya, Oppo telah meluncurkan perangkat A33 dan A53, sementara tahun ini Oppo telah meluncurkan perangkat A15 dan A15s.

Seri A sendiri, selama ini diketahui menjadi tulang punggung penjualan OPPO di Indonesia. Lebih dari 50% lini seri A selalu menyumbang angka penjualan OPPO dari tahun ke tahun. Tak heran bila perangkat ini menjadi sangat popular di kalangan konsumen di tanah air.

Oppo Reno5 F Tiba di Indonesia 

Sebelumnya Oppo Reno5 F resmi meluncur di Tanah Air. Mengusung tagline “Picture Life in Speed”, perangkat ini hadir dengan berbagai keunggulan, seperti baterai berkapasitas tinggi dan 30W VOOC Flash Charge, desain perangkat tipis dengan warna yang trendi, fitur kamera kreatif, dan teknologi gaming canggih.

{Baca juga: Oppo Reno5 F Tiba di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya}

Hadirnya Reno5 F melengkapi dua seri Reno5 yang telah lebih dulu meluncur di Indonesia, yakni Oppo Reno5 dan Reno5 5G.

“Oppo Reno5 F merupakan puncak dari umpan balik pengguna dan riset yang dilakukan kami terhadap perangkat yang diinginkan oleh pasar,” ujar Aryo Meidianto, PR Manager Oppo Indonesia. [NM/IF]

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI