Telset.id, Jakarta – Olike mengawali tahun 2023 dengan meluncurkan smartwatch Horizon W12 S dan Horizon W 12 C di Indonesia. Dua smartwatch yang kaya akan fitur, salah satunya fitur khusus untuk mendukung aktivitas pengguna yang suka berenang.
Public Relations Manager Olike Indonesia, Anthoni Roderick P. mengatakan kalau kedua Horizon W12 S dan Horizon W12 C membawa peningkatan dari versi sebelumnya khususnya di fitur olahraga renang.
“Sebelumnya pada Horizon W12, kita bisa menemukan fitur real tracking health
monitor system, 23 pilihan mode olahraga, serta penggunaan aplikasi Olike Active App terbaru. Pada All new Horizon W12 Series ini, memiliki fitur utama swim proof dan juga Bluetooth calling,” jelas Anthoni Roderick.
Anthoni juga meyakini kalau smartwatch Horizon W12 S dan W12 C yang siap menjadi trendsetter atau standard baru dalam dunia jam tangan pintar entry level dengan harga yang terjangkau.
“Kami ingin mengawali 2023 dengan produk wearables pintar yang cukup memiliki fitur
breakthrough bagi konsumen Indonesia, dan juga tentu dengan harga yang terjangkau
pastinya,” ungkap Anthoni melalui keterangan resmi yang diterima pada Senin (16/01/2023).
BACA JUGA:
- Penjualan Meningkat, Olike Siap Tambah Portofolio Produk
- Olike Rilis Headphone H1 dan TWS Sound Pellet T102, Harga 100 Ribuan
Spesifikasi Olike Horizon W12 S
Horizon W12 S memiliki layar display paling besar 1,83 inci Full HD. Warna body hitam dengan pada tombol samping body yang berbentuk bulat. Strap berbahan rubber yang
mudah dicopot dan pasang dan sekaligus nyaman di tangan.
Lalu untuk batterai berkapasitas 230 mAh alias lebih besar dibandingkan Horizon W12 versi terdahlu. Jam pintar murah ini kaya akan fitur, tetapi fitur utama dari Horizon W12 S ini adalah adanya fitur swim proof.
Fitur ini memungkinkan smartwatch mampu menyelam hingga kedalaman 1,5 mter dalam waktu 1 jam. Jadi, Horizon W12 S mampu merekam aktivitas pengguna di dalam air, sehingga mereka mengatahui berapa kalori yang terbakar ketika melakukan renang.
Kemudian untuk fitur kesehatannya, Horizon W12 ini juga dibekali health monitoring seperti data temperatur suhu, kadar oksigen dalam darah, detak jantung, kualitas tidur dan lain sebagainya.
Beberapa data yang akan muncul pada layar utama seperti jumlah langkah, kalori, hingga tekanan darah, untuk memudahkan pengguna mengetahui data tersebut.
Selain olahraga renang, Horizon W12 S ini memiliki 24 mode olahraga yang lengkap dan juga memberikan data sports pedometer seperti jumlah kalori, waktu berolahraga, detak jantung, dan jarak tempuh yang disesuaikan dengan mode olahraga yang dipilih.
BACA JUGA:
- Smartwatch Olike Horizon W12 Meluncur dengan Health Monitoring
- Review Olike Hero T9: Suara dan Kenyamanan Oke, Tapi Minim Fitur
Spesifikasi Olike Horizon W12 C
Selanjutnya adalah Horizon W12 C yang lebih compact dibandingkan Horizon W12 S. Meski demikian Horizon W12 C dibekali fitur terkini yaitu Bluetooth calling serta mic dan speaker. Sehingga memungkinkan penggunanya bisa melakukan komunikasi dua arah langsung melalui smartwatch
“Jadi mengangkat dan melakukan pembicaraan telepon dapat dilakulan dengan mudah melalui pergelangan tangan saja,” terang Anthoni.
Horizon W12 C ini juga akan memberikan data variabel kesehatan yang cukup lengkap untuk mendukung gaya hidup sehat, seperti health monitoring yang juga tersedia, di tambah beberapa fitur kesehatan lainnya seperti RESP.
Fitur yang mampu menghasilkan laporan laju napas permenit dalam satuan Breath Rate Per Minute (BRPM). Berikutnya ada fitur ada juga fitur breathe yang merupakan fitur khusus untuk melatih atau mengatur pernafasan. Fitur ini dapat memandu pengguna untuk mengatur pernapasan supaya lebih tenang.
Untuk layar, berukuran 1,72 inci IPS Color Screen dengan resolusi 320 x 380 piksel yang mampu menghasilkan tampilan layar yang cerah. Tampilan UI-nya juga lebih atraktif serta kapasitas batterai yang besar 300 mAh, dan mampu bertahan hingga 20 jam.
Pilihan mode olahraganya pun tersedia lebih dari 50 mode yang sangat membantu bagi mereka yang suka beraktifitas. Baik Horizon W12 S dan Horizon W12 C dapat terhubung dengan aplikasi Olike Active yang bisa diunduh di smartphone.
Mengenai harga Olike Indonesia menawarkan all new Horizon W12 Series ini dengan harga Rp 399.000 untuk Horizon W12 S, dan Rp 499.000 untuk Horizon W12 C. Produk bisa dibeli melalui seluruh toko yang bekerja sama dengan Olike serta official Olike di Shopee. [NM/HBS]