Telset.id, Jakarta – Ponsel Nokia 8210 pernah sangat populer dan dianggap salah satu produk legendaris. Kini, ponsel tersebut dirilis kembali dalam versi 4G. HMD Global baru saja mengumumkan kehadiran Nokia 8210 4G di India pada Selasa (2/8/2022).
Nokia 8210 4G masih mempertahankan bentuk aslinya “candy bar”, yang memang sangat populer di era keemasannya. Ponsel dual SIM ini menawarkan dua pilihan warna berbeda.
Untuk jeroannya, Nokia 8210 4G didukung oleh chipset Unisoc T107, dengan sokongan RAM 48MB dan memori 128MB, yang dapat diperluas hingga 32GB. Baterai 1.450mAh yang dibawanya masih bisa dilepas, seperti ponsel jadul pada umumnya.
Bicara soal baterainya, Nokia masih mempertahankan reputasinya sebagai ponsel yang tahan lama untuk urusan daya tahan baterai. Anda akan mendapati baterai Nokia 8210 4G mampu bertahan selama 27 hari, hanya dengan sekali pengisian daya.
BACA JUGA:
- Nokia C21 Plus Rilis dengan Kamera Ganda 13MP, Harga Mulai Rp1,9 Jutaan
- Spesifikasi Nokia G11 Plus di Geekbench: Pakai Android 12 dan RAM 4GB
Sebagai ponsel entry-level, perangkat ini hanya dibekali kemampuan kamera yang pas-pasan, yakni berupa sensor kamera belakang 0,3MP. Tentu saja Anda jangan membandingkan dengan kemampuan kamera ponsel-ponsek kekinian.
Beberapa fitur jadul masih disematkan pada Nokia 8210, seperti streaming FM nirkabel dan memiliki pemutar MP3. Ponsel ini mendapat dukungan dual-SIM Nano dan memiliki sistem operasi Seri 30+.
Seperti Telset kutip dari Gadgets360, ponsel fitur ini menampilkan layar QVGA 2,8 inci, mempunyai jack headphone 3,5 milimeter, serta port Micro-USB. Untuk konektivitas, HP terbaru Nokia ini telah mengemas Bluetooth V5.
Tidak lupa dihadirkan juga game-game ikonik yang sangat populer di ponsel Nokia saat masih berjaya, seperti game Tetris, BlackJack, dan tentu saja game Snake yang sudah sangat identik dengan HP Nokia.
Harga Nokia 8210 di India dibanderol sangat murah, sekitar Rp 750 ribu, dengan pilihan warna biru tua dan merah. Cukup menarik “ponsel jadul rasa baru” ini untuk dijadikan koleksi.
Sekadar mengingatkan, perangkat versi modern dari Nokia 8210 yang dirilis pada 1999 silam tersebut diperkenalkan pertama kali pada pertengahan Juli 2022 lalu bersama tablet Nokia T10.
Nokia 8210 klasik keluaran 1999 bisa dikatakan sangat populer pada masanya. Kebetulan, ketika itu, Nokia masih berjaya di pasar ponsel dunia, termasuk Indonesia.
Wujud Nokia 8210 reborn masih berbasis kepada versi klasik. Namun demikian, ponsel tersebut sudah mendapatkan sentuhan modern dan fitur-fitur baru.
BACA JUGA:
- Spesifikasi Nokia X dan G Bocor, Pakai Chipset Snapdragon 480+ 5G
- Daftar 10 HP Nokia Terbaru Juli 2022, Harga dan Spesifikasi Lengkap
Layar Nokia 8210 reborn sudah berwarna, tidak seperti sesepuhnya. Ukurannya 2,8 inci QVGA 240 x 320 piksel dengan baterai tetap bisa diganti seperti masa dahulu.
Tampilan antarmuka pengguna lebih modern dan bisa mengakses berbagai aplikasi penting. Selain Nokia 8210 reborn, dihidupkan lagi ponsel jadul lain, yaitu Nokia 5710.
Belum ada keterangan dari HMD Global selaku pemegang merek soal kapan HP antik itu bakal rilis di Indonesia. Demikian pula mengenai harga untuk konsumen di Tanah Air. [SN/HBS]