Telset.id, Jakarta – Selain meluncurkan iPad Pro 2021, Apple juga mengumumkan kehadiran New iMac 2021 yang menggunakan CPU Apple M1 di acara Apple Spring Loaded pada hari Selasa (20/4/2021) malam.
New iMac 2021 memiliki desain yang berbeda dengan desain Mac sebelumnya yang selalu hadir dengan bodi warna putih dan mengotak. Kini iMac tampil lebih menarik, sekilas mirip iPad Pro.
Jeroannya pun mengalami perubahan drastic, dimana Apple tak lagi menggunakan CPU Intel yang sudah bersama sejak 15 tahun lalu, diganti dengan chip Apple Silicon M1.
{Baca juga: Resmi! iPad Pro 2021 Ditenagai Apple M1 SoC dan Layar Mini-LED}
Apple mengatakan iMac M1 mengkombinasikan tampilan desain, kamera, kualitas audio, dan performa chip terbaik dari semua iMac yang pernah ada.
Desain Colorful
New iMac 2021 hadir dengan desain bodi yang baru di setiap sudutnya, berkat teknologi System on Chip di CPU Apple M1. Karena semua bagiannya terintegrasi, iMac M1 memiliki mesin sangat kecil yang diletakkan di bawah layar, bukan di belakang seperti sebelumnya.
Perubahan desain ini juga membuat iMac M1 memiliki volume 50 persen lebih kecil dibandingkan generasi sebelumnya. Apple memberi kelir yang lebih berwarna di iMac terbarunya ini.
Total ada 7 varian warna yang terdiri empat warna utama, yakni Biru, Hijau, Merah, dan Perak. Sedangkan dua warna tambahan untuk model premium tersedia dalam warna Kuning, Oranye, dan Ungu.
Kali ini, warna bodi iMac di bagian depan dibuat lebih lembut dengan frame layar yang juga cukup tipis, agar membuat pengguna bisa lebih fokus pada tampilan layar utama. Sementara warna di bagian bodi belakang terlihat lebih tebal dan lebih colorful.
New iMac 2021 memiliki ukuran diagonal 24,5 inci dengan resolusi 4,5K Retina Display yang mendukung tampilan gambar hingga 11,3 juta pixel. Selain itu ada fitur P3 wide color gamut dan True Tone, serta memiliki tingkat kecerahan layar hingga 500 nits. Apple juga memberikan anti-reflective coating di layar untuk kenyamanan saat nonton film atau membaca teks.
Performa CPU Apple M1
Untuk performanya, New iMac 2021 mengandalkan CPU Apple M1, yang juga digunakan MacBook Air, MacBook Pro dan Mac mini yang dirilis tahun lalu. CPU ini dibuat khusus oleh Apple, dan diklaim memiliki performa terbaik dibanding generasi sebelumnya.
Apple mengatakan performa CPU di iMac ini 85 persen lebih cepat, sehingga pengguna dapat mengekspor file video di iMovie lebih cepat dari sebelumnya. Perangkat ini dapat bekerja lebih mudah dengan 100 megapiksel di Lightroom, dan menyusun aplikasi baru di Xcode dalam waktu singkat.
{Baca juga: Apple akan Gantikan iPad Mini dengan iPhone Layar Lipat?}
Apple juga menyebutkan performa GPU di komputer ini 2x lebih cepat untuk membuka aplikasi tertentu, seperti Affinity Photo dan Photoshop, dan 50 persen lebih cepat daripada grafis paling kuat di iMac 21,5 incit.
Hal itu memungkinkan pengguna untuk melakukan pengeditan lebih cepat. Kemampuan untuk mengedit juga meningkat hingga lima aliran rekaman 4K, atau satu aliran rekaman 8K, tanpa frame drop di Final Cut Pro.
Kemudian machine learning juga mengalami peningkatan hingga 3x lebih cepat dalam aplikasi yang memanfaatkan Neural Engine 16-core di M1.
Kamera dan Audio
New iMac 2021 hadir dengan FaceTime Camera yang mendukung resolusi 1080p, dan mendukung pemrosesan video dan gambar dari kamera menggunakan image signal processor dan Neural Engine untuk teknologi noise reduction. Peningkatan juga terlihat pada dynamic range hingga mode auto exposure dan white balance.
Untuk mendukung bagian kamera, perangkat ini dilengkapi 3 mikrofon dengan kualitas studio. Posisi mikrofon ini untuk mengurangi feedback dari semua bagian komputer, sementara bagian lainnya memungkinkan peredam kebisingan latar belakang.
Yang juga tak kalah menarik adalah pada bagian speakernya, karena Apple menyematkan 2 pasang force-cancelling woofer, yang diletakkan bersebelahan untuk output bass di iMac terbaru ini.
Aksesoris Baru
New iMac 2021 dilengkapi dengan Magic Keyboard dengan warna sama dan 3 pilihan tipe. Yaitu Magic Keyboard standar yang menggunakan tombol Emoji di pojok kiri bawah dan deretan Function baru.
Lalu yang kedua adalah Magic Keyboard dengan Touch ID nirkabel dan ketiga Magic Keyboard dengan Touch ID nirkabel + Numeric Keypad. Fitur Touch ID di Magic Keyboard ini terhubung ke Secure Enclave di Apple M1 secara nirkabel untuk melakukan enkripsi data biometrik sidik jari secara aman.
{Baca juga: Pakai Prosesor MacBook, Kinerja iPad Terbaru Sekelas Komputer}
Fitur baru lain yang diberikan adalah Fast User Switching, yang memungkinkan penggina bisa mengganti user profile secara cepat lewat sensor sidik jari. Kemudian ada juga Touch ID untuk fitur keamanan di sistem operasi macOS Big Sur.
iMac M1 dibanderol pada kisaran harga mulai dari $1299 di Amerika Serikat dengan spek 8-Core CPU, 7-Core GPU, 256GB SSD, 8GB RAM dan Magic Keyboard. Sedangkan model yang lebih tinggi dibanderol USD 1.499.
Apple mulai membuka pre-order pada 30 April 2021, sedangkan penjualan resmi dibuka baru pada pertengahan Mei nanti. [HBS]