iPhone SE 5G Terbuat dari Material Ramah Lingkungan

Telset.id, Jakarta – iPhone SE 5G memang diplot sebagai iPhone terbaru dengan harga yang murah. Walaupun demikian, rupanya smartphone ini dibuat dengan material yang ramah lingkungan.

iPhone SE 5G dibuat dengan bahan aluminium rendah karbon. Ini merupakan bagian dari inisiatif obligasi hijau yang dilakukan Apple dengan nilai investasi sebesar USD 4,7 miliar atau setara Rp 67,4 triliun.

Bahan aluminium rendah karbon diproduksi oleh Elysis, sebuah perusahaan pemasok aluminium yang yang berpusat di Quebec Kanada. Namun berbeda dengan perusahaan lainnya, proses pembuatan aluminium di Elysis sangatlah ramah lingkungan.

Baca juga: Hasil Benchmark iPhone SE 5G 2022

Misalnya selama proses produksi, Elysis menggunakan tenaga air. Lalu menurut CEO Elysis, Vincent Chris saat memproduksi aluminium primer rendah karbon, perusahaan tidak akan membuang emisi gas rumah kaca.

Justru limbah yang dikeluarkan selama produksi berupa oksigen sehingga aman bagi lingkungan.

“Ini adalah pertama kalinya aluminium diproduksi dengan kemurnian komersial ini, tanpa emisi gas rumah kaca dan dalam skala industri,” kata Chris.

iPhone SE 5G Aluminium Rendah Karbon
Proses pembuatan aluminium rendah karbon (Sumber foto: Phone Arena)

Baca juga: Perbandingan iPhone SE 2022 vs iPhone 13 Mini

“Penjualan ke Apple menegaskan minat pasar pada aluminium yang diproduksi menggunakan terobosan teknologi peleburan bebas karbon Elysis kami,” tambahnya.

Langkah Apple menggunakan alumunium rendah karbon terbilang logis, karena harga iPhone SE 5G tergolong murah sehingga kalau diproduksi dalam jumlah yang banyak maka proses produksinya tidak mencemari lingkungan.

iPhone SE sendiri telah dirilis pada awal Maret 2022, dengan harga murah mulai dari USD 429 atau setara Rp 6 jutaan.

Perlu diketahui bahwa sebenarnya Apple telah berusaha untuk ramah lingkungan dalam pembuatan produk. Misalnya ada beberapa produk Apple yang telah menggunakan 100% aluminium daur ulang.

Selain itu sejak iPhone 12 Series, Apple menghilangkan adaptor charger dan EarPods dari boks penjualan iPhone terbaru.

Baca juga: Strategi Ini Bikin Apple Hemat Rp 93 Triliun

Ketika itu keputusan Apple mengundang kontroversi, tetapi perusahaan tetap menghilangkan kedua produk tersebut dengan alasan untuk menghasilkan produk yang lebih ramah lingkungan.

Hasilnya Apple tidak hanya mendukung berusaha menjaga lingkungan di Bumi. Strategi itu membuat perusahaan bisa berhemat sampai USD 6,5 miliar atau setara Rp 93 triliun. (NM/MF)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI