iPhone Bisa “Damprat” Pengemudi Teler yang Nekat Berkendara

Telset.id, Jakarta – Apakah Anda percaya bahwa iPhone akan bisa memberi tahu jika ketika pengemudi terlalu mabuk alias teler untuk mengemudi? Para peneliti di University of Pittsburgh membuat iPhone jadi seperti itu.

Semua orang tahu bahwa mengemudi dalam kondisi terpengaruh alkohol adalah sesuatu yang sangat tidak disarankan. Faktanya, tak sedikit pengemudi yang teler akibat terlalu banyak minum tetap nekat untuk berkendara.

Menurut laporan Ubergizmo, seperti dikutip Telset.id, Sabtu (22/08/2020), para peneliti di University of Pittsburgh telah menemukan cara untuk mengatasi para pengemudi teler yang nekat berkendara melalui penggunaan sensor iPhone tertentu.

{Baca juga: Bikin Onar, Penumpang Mabuk Kunyah Smartphone di Pesawat}

Sensor yang dimaksud seperti akselerometer internal. Sensor tersebut dapat mendeteksi ciri-ciri tertentu dari pengguna yang mungkin menjadi indikator dalam kondisi terlalu mabuk untuk mengemudi.

Hal itu didasarkan kepada gaya berjalan pengguna. Informasi menyatakan bahwa para peneliti di University of Pittsburgh menemukan ada gaya berjalan tertentu yang unik ketika pengemudi sedang teler.

Mereka menguji teori dan menemukan bahwa dalam pengujian berhasil mencapai tingkat akurasi 90 persen. Tapi, mereka mencatat bahwa temuan tersebut lebih merupakan bukti studi konsep yang bertentangan.

Tes juga dilakukan dalam kondisi terkontrol. Para peneliti mendasarkannya kepada pengguna yang meletakkan iPhone di punggung bawah, seperti saku belakang atau tas. Artinya, cara ini sangat kondisional.

{Baca juga: Spesifikasi dan Harga Hp Apple Terbaru}

Selain menggunakan iPhone, ada cara lain yang dilakukan oleh para ilmuwan untuk mengurangi kebiasaan orang yang terlalu banyak menenggak minuman keras hingga teler. Salah satunya, melalui minuman alkohol anti mabuk.

Ilmuwan berhasil menciptakan alkohol sintetik yang bisa diminum tanpa harus khawatir akan mengalami mabuk. Adalah David Nutt yang berhasil menciptakan alkohol sintetik yang bebas mabuk. Alkohol dengan nama Alcarelle ini memungkinkan peminum dapat merasakan kenikmatan menenggak alkohol tanpa khawatir menjadi mabuk.

Nutt mengatakan bahwa alkohol sintetiknya, dapat berinteraksi dnegan tubuh sehingga tidak menyebabkan efek samping negatif kepada tubuh. “Efek alkoholnya rumit tapi Anda bisa menargetkan bagian otak yang ingin Anda targetkan,” kata Nutt.

{Baca juga: Unik! Ilmuwan Ciptakan Minuman Alkohol Anti Mabuk}

Saat ini Alcarelle masih dalam tahap pengembangan. Nutt mengaku masih merancang agar alkohol buatannya dapat membuat peminum benar-benar seperti sedang menenggak alkohol tapi tidak mabuk.

Tujuannya akhir dari proyek ini adalah agar Alcarelle bisa dijual di pasaran. Hanya saja, jangan berharap menemukan minuman itu di bar dalam waktu dekat, karena perlu pengujian hingga lima tahun dan persetujuan lainnya, supaya minum tersebut benar-benar aman dikonsumsi. (SN/MF)

SourceUbergizmo

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI