Harga Poco M3 Pro 5G Turun, Jadi HP 5G Termurah di Indonesia

Telset.id, Jakarta – Setelah mengumumkan harga baru pada Januari lalu, Xiaomi kembali memangkas harga Poco M3 Pro 5G. Kini, HP gaming 2 jutaan ini menjadi salah satu smartphone yang masuk dalam daftar HP 5G termurah yang resmi beredar di Indonesia.

Xiaomi mengumumkan harga baru untuk Poco M3 Pro 5G yang kini bisa didapatkan mulai dari harga Rp 2.499.000 untuk varian 4/64GB, dan Rp 2.799.000 untuk varian 6/128GB.

Baca juga: 6 Cara Jitu Baterai Poco M3 Pro 5G Lebih Awet, Gak Boros Daya!

Pembelian bisa dilakukan di Store dan channel online po.co.id, serta official store di berbagai e-commerce, termasuk Lazada, JD.id, Blibli, Akulaku, Tokopedia, Bukalapak, Shopee, dan mitra penjualan Xiaomi di seluruh Indonesia.

Lewat keterangan resminya, pengumuman harga ini disebutkan merupakan wujud komitmen perusahaan untuk terus menghadirkan produk-produk dengan performa dan harga yang ekstrem.

“Dengan semakin ekstremnya harga yang ditawarkan, semakin banyak pula pengguna yang bisa menikmati teknologi 5G serta keunggulan-keunggulan lainnya di smartphone ini,” tulis keterangan resminya.

Baca Juga: Kelebihan dan Kekurangan dari Poco M3 Pro 5G

Selain itu, untuk mendapatkan pengalaman pembelian lebih, pengguna juga bisa mendapatkan harga baru M3 Pro 5G yang turun di Poco Store.

Spesifikasi Poco M3 Pro 5G

 

Harga Poco M3 Pro 5G termurah
Poco M3 Pro 5G (Foto: Telset.id)

Berbicara mengenai spesifikasinya, HP terbaru Xiaomi ini ditenagai prosesor MediaTek Dimensity 700, yang dipadukan dengan RAM 4 GB/6 GB berjenis LPDDR4X serta memori penyimpanan 64 GB/128 GB berjenis UFS 2.2.

Baca juga: Review Poco M3: HP Entry Level Serba Nanggung

Sebagai penopang dayanya, ada baterai jumbo dengan kapasitas 5.000 mAh yang mendukung fitur fast charging 18W. Menariknya, pengguna sudah mendapatkan adaptor charger 22,5W dalam paket pembelian.

Membahas soal spesifikasi layar, smartphone ini mengusung panel IPS LCD berukuran 6,5 inci dengan resolusi Full HD+. Layarnya sudah mendukung fitur DynamicSwitch, yang akan mengatur secara otomatis refresh rate dari layar tergantung aplikasi atau game yang dijalankan, mulai dari 30Hz hingga 90Hz.

Baca Juga: Review Poco M4 Pro: Pilihan Masuk Akal

Soal kamera, smartphone ini mengusung kamera utama dengan sensor 48MP dan sepasang kamera depth dan makro dengan sensor 2MP. Sementara kamera selfie 8MP saja.

Fitur lainnya, HP 5G termurah ini dilengkapi dengan jack audio 3,5mm, FM Radio, IR Blaster, dan juga NFC untuk beberapa negara.

SPESIFIKASI POCO M3 PRO 5G

  • Rilis: Juni 2021 (Indonesia)
  • Network: 2G, 3G, 4G, 5G
  • OS: Android 11, MIUI 12
  • Chipset: MediaTek MT6833 Dimensity 700 5G (7 nm)
  • CPU: Octa-core (2×2.2 GHz & 6×2.0 GHz)
  • GPU: Mali-G57 MC2
  • RAM: 4 GB/6 GB LPDDR4X
  • Memori: 64 GB/128 GB
  • Dimensi: 161.8 x 75.3 x 8.9 mm, 190 g
  • Layar: IPS LCD 6,5 inci Full HD+, 90Hz
  • Kamera Utama: 48MP (wide), 2MP (depth), 2MP (macro)
  • Kamera Depan: 8MP (wide)
  • Baterai: 5.000 mAh, Fast charging 18W
  • NFC: Yes
  • Warna: Poco Yellow, Power Black, Cool Blue
  • Update Harga: Rp 2.499.000 (4/64GB), Rp 2.799.000 (6/128GB)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI