Trik Jitu Foto Malam Hari dengan Menggunakan Smartphone

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id –  Aktivitas memotret dengan kamera HP untuk foto malam tidak mudah, karena dilakukan saat minim cahaya. Tentunya ada trik khusus untuk bisa menghasilkan foto malam Hari terbaik dengan smartphone.

Fotografi kini semakin berkembang dan bisa dilakukan semua orang. Kini Anda tak harus memotret dengan kamera profesional, karena banyak smartphone yang dibekali kamera bagus.

Meski demikian, fotografi malam hari bukanlah perkara yang mudah, apalagi bagi seorang pemula. Ada beberapa trik setting kamera HP malam hari yang bisa Anda gunakan untuk mendapatkan hasil foto yang keren.

Kondisi malam hari yang lebih minim cahaya kadang dapat membuat hasil foto terlihat tidak fokus, shaking atau bergoyang, blur alias berbayang, bahkan terlihat banyak noise atau bintik-bintik.

Beruntung kini kita sudah banyak pilihan ponsel pintar di pasaran yang memiliki kamera dengan kualitas bagus, dan fitur-fitur yang lengkap untuk mendukung aktifitas fotografi Anda.

{Baca juga: Perbedaan Oppo Reno4 dan Reno4 F, Bagus Mana?}

Trik Foto Malam Hari dengan Smartphone

Meski kini kamera smartphone sudah dibekali fitur-fitur canggih untuk memudahkan Anda memotret, namun Anda tetap harus mengetahui trik untuk mendapatkan hasil yang maksimal, terutama saat memotret di malam hari.

Ada beberapa cara yang bisa digunakan untuk dapat mengambil foto malam hari, khususnya dengan menggunakan HP modern yang dilengkapi fitur kekinian.

Berikut adalah tips untuk mendapatkan hasil foto malam hari dengan cepat dan mudah:

Gunakan Tripod

Tripod kamera smartphone (Foto: Aakash Jhaveri)

Tripod berfungsi untuk menjaga kestabilan perangkat smartphone saat memotret. Apalagi ketika pemotretan di malam hari, kamera smartphone akan menggunakan shutter yang lebih lambat sehingga dibutuhkan penyangga yang kokoh.

Tanpa adanya tripod, hasil foto sangat berpotensi menjadi blur karena posisi genggaman tangan yang tidak stabil atau bergetar.

Mode Manual

Tidak semua perangkat smartphone memiliki mode Manual pada fitur kameranya. Jika perangkat yang kamu miliki telah menyediakan mode ini maka optimalkan agar bisa mendukung aktivitas night photography lebih lancar.

Sayangnya, mode Manual yang biasanya terdapat di kamera profesional membutuhkan pengertian dasar fotografi seperti ISO, Shutter Speed Aperture, White Balance dan Auto Focus.

Keuntungan mode ini adalah pengguna dapat mengatur masing-masing pengaturan guna untuk menciptakan foto malam hari dengan hasil memukau.

Lampu Tambahan

Kadang untuk memotret objek saat malam hari, pengguna memerlukan lampu tambahan. Rata-rata perangkat HP terkini telah tersedia lampu flash atau lampu kilat yang bisa diatur pencahayaannya.

Kamu bisa memanfaatkan lampu ini pada mode Fill Light yang artinya lampu akan menyala terus untuk menerangi objek. Kamu juga dapat menambahkan lampu LED portable atau senter LED untuk mendapatkan cahaya yang lebih terang.

Nah, tips di atas adalah salah satu cara untuk menghasilkan foto malam hari yang baik. Memang cukup merepotkan karena kamu perlu membawa berbagai alat tambahan atau memiliki pengetahuan dasar dalam dunia fotografi.

{Baca juga: Spesifikasi dan Fitur Kamera dari Oppo Reno4 F}

Smartphone dengan Fitur AI

Sebenarnya ada cara yang lebih mudah lagi untuk memotret di malam hari, yakni dengan memanfaatkan ponsel cerdas yang sudah dilengkapi kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) pada kamera hp foto malam

Perangkat smartphone yang telah dibekali AI bisa menghasilkan foto malam hari lebih sempurna. Salah satu perangkat pilihan untuk mendukung aktivitas memotret dalam kondisi cahaya minim atau gelap adalah Oppo Reno4 F.

Perangkat ponsel ini membawa fitur fotografi malam hari seperti AI Night Flare Portrait yang merupakan fitur eksklusif Oppo. Fitur ini dapat menggabungkan efek bokeh dan algoritma lowlight-HDR untuk menangkap foto artistik dengan menambahkan efek neon artistik.

Memotret dengan Oppo Reno4 F (Oppo)

{Baca juga: Review Oppo Reno4 F: Body Tipis, Kinerja Oke untuk ‘Daily Driver’}

Selain itu, terdapat fitur AI Super Night Portrait yang memastikan swafoto dapat menghasilkan bidikan nan cerah dan jernih, bahkan dalam kondisi kurang cahaya sekali pun.

Untuk menggunakan kedua fitur tersebut, pengguna Oppo Reno4 F cukup memilih opsi fitur dari menu yang ada di kamera, lalu tekan tombol Shutter.

Smartphone yang dibanderol Rp 4.299 juta ini memudahkan para penggemar fotografi untuk menghasilkan foto-foto malam hari dengan hasil ciamik dengan perangkat smartphone. [HBS]

24 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI