Fitur Redmi K60 Resmi Diumumkan, Pakai Tiga Chipset Berbeda!

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta  – Fitur Redmi K60 resmi diumumkan oleh Xiaomi menjelang Konferensi Tahun Baru Redmi 2023 yang berlangsung 27 Desember 2022 malam.

Fitur Redmi K60 hadir dengan fungsi pengisian nirkabel 30W sebagai standar. Pengisian kabel serta kapasitas baterai perangkat itu tidak ada yang mencolok.

Sejak tahun lalu, Xiaomi memang melakukan upaya serius untuk mempopulerkan wireless charging di HP Android. Xiaomi pun menerapkannya di Redmi K60.

Telset kutip dari Gizchina, Rabu (28/12/2022), Redmi K60 hadir dengan fungsi pengisian nirkabel 30W sebagai standar. Ada pula wireless charging pad baru. Redmi K60 tersedia dalam tiga pilihan warna.

BACA JUGA:

Perangkat juga memiliki versi belakang kaca dengan tekstur penutup belakang yang mirip dengan serat karbon. Versi lain menggunakan kulit polos dengan dua jahitan vertikal di sisi kiri dan kanan. Seri Redmi K60 kembali ke gaya desain hardcore berkonsep Blade Warrior.

Redmi K60 mencakup tiga model,  yakni K60E, K60 dan K60 Pro, dan hadir dengan tiga SoC berbeda, yaitu Dimensity 8200, Snapdragon 8+ Gen 1, Snapdragon 8 Gen 2.

Layar 2K model Pro mendukung kecerahan puncak cahaya 1400nit, warna 12bit/68,7 miliar, gamut warna lebar P3 tautan penuh, dan peredupan PWM 1920Hz.

Redmi K60 mempopulerkan wireless charging. Perusahaan juga mengumumkan alat pengisi daya nirkabel yang digunakan di telepon keluaran baru tersebut.

Harga pengisi daya nirkabel hanya USD7 atau sekitar Rp109 ribu jika dibeli sepaket dengan ponsel. Harga ecerannya adalah USD21 atau lebih kurang Rp328 ribu.

BACA JUGA:

“Dulu, pengisi daya nirkabel sangat mahal, mulai beberapa ratus ribu. Pengisi daya nirkabel Redmi cukup murah, apalagi untuk pembelian sepaket,” kata Xiaomi.

Pengisi daya nirkabel tersebut mengadopsi desain saluran udara independen untuk menjamin efek pembuangan panas terbaik serta mendukung identifikasi pintar. [SN/IF]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI