Telset.id, Jakarta – Synology meluncurkan kamera IP atau CCTV terbaru BC500 dan TC500. Duo kamera CCTV Synology BC500 dan TC500 didukung oleh teknologi AI yang canggih dan kualitas video yang tinggi.
Menurut Product Manager untuk Kamera Synology, Lori Hsieh teknologi AI sengaja dipasangkan untuk mendukung sistem manajemen video Surveillance Station. Sistem yang memungkinkan pengguna untuk memantau kamera CCTV dari mana saja serta proses pengarsipan video dengan lebih efisien.
“Kedua kamera ini jika digabungkan dengan aplikasi Synology Surveillance Station akan memberikan pengalaman pengguna yang sangat mengesankan. Mulai dari implementasi hingga pemantauan dan pengarsipan rekaman,” kata Lori.
BACA JUGA:
- Kenalkan EZVIZ H8c, Kamera CCTV 360 Derajat dengan Fitur Komplit
- Industri Film Makin Berkembang, Sony VENICE 2 Masuk Indonesia
Spesifikasi dan Fitur Kamera BC500 dan TC500Â
BC500 dan TC500 dilengkapi sensor 5 MP yang mampu merekam video beresolusi 2880 x 1620 piksel dan 30 FPS dengan sudut pandang horizontal 110 derajat, sehingga mampu menghasilkan video yang detail dan mulus pada cakupan area yang luas.
Melalui keterangan resmi yang diterima pada Kamis (30/03/2023), kamera juga didukung oleh kemampuan kemampuan HDR multi-eksposur, yang memungkinkan kamera digunakan di dalam maupun di luar ruangan. Sekaligus jangkauan penglihatan malam hingga 30 meter.
Daya tahan kamera juga tinggi karena telah mengantongi sertifikasi IP67, yang artinya kamera CCTV berbasis AI ini tahan air dan debu.
BC500 dan TC500 juga sudah sesuai dengan standar National Defense Authorization Act (NDAA) dan Trade Agreements Act (TAA), yang berarti keduanya memenuhi standar dan persyaratan keamanan untuk pengadaan oleh pemerintah federal Amerika Serikat.
Mengenai teknologi AI, fungsi AI di kamera CCTV BC500 dan TC500 juga untuk memberikan beragam fitur canggih. Misalnya fitur Fitur seperti Deteksi Orang dan Kendaraan atau People and Vehicle Detection, Deteksi Penyusupan atau Intrusion Detection, dan Pencarian Instan atau Instant Search.
BACA JUGA:
- Qualcomm Kembangkan Kamera HP yang Mirip Mata Manusia
- Google Garap Teknologi AI untuk Ultrasound dan Terapi Kanker
Ketiga fitur kamera CCTV AI ini dapat memberikan peringatan akurat dan tepat waktu kepada pengguna sehingga respons terhadap insiden menjadi lebih cepat. Sekaligus mengidentifikasi potensi ancaman, dengan cepat menyelidiki area yang diawasi, serta melacak dan mengambil rekaman yang relevan.
Kamera CCTV Synology BC500 dan TC500 dirancang untuk integrasi yang tinggi dengan Surveillance Station. Semua konfigurasi kamera dan pengaturan jaringan dapat dikelola langsung dalam lingkungan yang dihosting Synology NAS.
Synology BC500 tersedia di Indonesia dan TC500 mulai tersedia pada April 2023. Kamera IP dapat dibeli bundling dengan penyimpanan NAS Synology, harga bervariasi tergantung jumlah kamera, skala implementasi, dan kebutuhan kapasitas penyimpanan. [NM/HBS]