Bos Samsung Kasih Bocoran Perangkat yang Rilis di Galaxy Unpacked

Telset.id, Jakarta – Samsung akan segera menggelar event besar tahunan yang bertajuk Galaxy Unpacked. Tidak cuma satu atau dua, Samsung akan langsung memperkenalkan 5 perangkat sekaligus.

Kepastian ini disampaikan langsung oleh President & Head of Mobile Communications Business Samsung Electronics, Tae Moon Roh, yang baru saja ditunjuk menjadi bos baru untuk divisi Samsung Mobile awal tahun ini.

Roh mengatakan bahwa Samsung akan memperkenalkan 5 perangkat baru. Perangkat tersebut dikatakan akan menawarkan inovasi dan pengalaman baru bagi penggunannya.

{Baca juga: Mengekor Apple, Samsung Stop Gratiskan Power Adapter}

“Pada Galaxy Unpacked musim panas ini, kami akan memperkenalkan lima perangkat baru. Perangkat ini akan menyampaikan visi kami sebagai inovator,” ujar Roh, seperti dikutip dari GSMArena, Selasa (21/7/2020).

“Kami menggabungkan kekuatan dan fungsionalitas tanpa batas, baik saat Anda gunakan untuk bekerja atau bermain, di rumah atau di luar.,” sambungnya.

“Dalam Next Normal, Anda akan diberdayakan untuk menjalani kehidupan dengan perangkat ini di tangan Anda (di telinga, dan pergelangan tangan Anda),” ujar Roh.

Dia mengungkapkan bahwa Samsung merasakan “Sense of Urgency” untuk memberi orang cara baru berkomunikasi, bekerja, dan terhubung sehingga masyarakat dapat bergerak maju.

Sayangnya, Roh tidak mengungkap perangkat apa yang dimaksud. Namun dari sejumlah bocoran yang beredar sebelumnya, kelima perangkat itu diperkirakan adalah Galaxy Note 20, Galaxy Z Fold, Galaxy Tab S7/S7+, Galaxy Buds Live, dan Galaxy Watch 3.

{Baca juga: Samsung Pamer Desain Galaxy Buds Live, Mirip Kacang}

Bos Samsung tersebut juga menyebutkan bahwa Samsung telah berinvestasi secara signifikan pada divisi R&D selama enam bulan terakhir.

Perusahaan juga berkomitmen untuk meluncurkan inovasi yang berani dan mengembangkan lebih banyak produk inovatif seperti smartphone yang dapat dilipat.

Ia juga memuji kelincahan operasional perusahaan yang memungkinkan Samsung dapat menata kembali perangkat yang akan datang, sehingga lebih mendukung penggunaan di masa-masa sekarang.

Selain itu, Samsung juga telah menggandeng mitra lain untuk meningkatkan konektivitas bagi pengguna. Seperti kerja sama dengan Google untuk mengoptimalkan video, Microsoft untuk kompatibilitas PC Windows serta Spotify untuk opsi hiburan yang ditingkatkan.

{Baca juga: Spesifikasi dan Harga Hp Samsung Terbaru}

Tak hanya itu saja, Samsung juga memperluas kemitraan dengan Xbox yang memberikan pengguna lebih banyak fungsi pada smartphone mereka.

Gelaran Galaxy Unpacked rencananya akan digelar pada tanggal 5 Agustus 2020. Acaranya disiarkan langsung dari Korea Selatan secara virtual. (HR/HBS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI