Bocoran Lengkap Spesifikasi Xiaomi Mi Mix 4 Terungkap di Situs TENAA

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Keberadaan Mi Mix 4 sudah semakin nyata. Bocoran terbaru mengungkap spesifikasi Xiaomi Mi Mix 4 dan Mi CC 11 telah masuk daftar di situs sertifikasi China TENAA, yang mengisyaratkan bahwa kedua ponsel tersebut akan segera diluncurkan.

Di TENAA, Xiaomi Mi Mix 4 terdaftar dengan nomor model 2106118C, sedangkan Mi CC 11 terdaftar dengan nomor model 2107119DC.

Sayangnya, kedua ponsel yang masuk dalam daftar tersebut belum lengkap keterangan spesifikasi dan gambar finalnya.

Baca juga: [VIDEO] Tampang Xiaomi Mi Mix 4 dengan Kamera di Bawah Layar

Meski begitu, informasi ini sudah cukup menunjukkan bahwa kedua ponsel sedang dalam proses dan akan segera diluncurkan dalam waktu dekat.

Sebelumnya spesifikasi kunci Mi Mix 4 juga telah dibocorkan oleh leakers di Weibo, yang menunjukkan ponsel tersebut memiliki panel OLED 6,67 inci dan kamera selfie dalam layar.

Ponsel ini disebutkan akan memiliki kamera selfie di bawah layar dan layar sekunder di belakang, mirip dengan Mi 11 Ultra. Namun, bocoran terbaru di Weibo ini berbeda dengan bocoran terbaru di TENAA yang mengklaim tidak akan ada layar sekunder.

Bocoran terbaru ini juga mengungkap bahwa Mi Mix 4 akan memiliki layar dengan resolusi 1080p OLED 6,67 inci dan ditenagai oleh chipset Snapdragon 888+. Ponsel ini mungkin memiliki pengaturan tiga kamera belakang dengan sensor Samsung GN1 50 megapiksel.

Smartphone flagship ini kemungkinan akan dibekali baterai 5.000mAh dengan dukungan pengisian cepat 120W dan dukungan pengisian nirkabel 70W atau 80W.

Baca juga: Lupakan 160W, Xiaomi Mau Rilis Ponsel dengan Fast Charging 200W

Melihat bocoran spesifikasi terbaru ini memang cukup menarik, karena dapat dipastikan ponsel flagship Xiaomi ini akan hadir dengan spesifikasi premium. Tapi harus Anda ketahui juga, ponsel ini pasti akan sangat menguras isi kantong Anda.

Menurut bocoran sebelumnya dari MyDrivers, ponsel terbaru Xiaomi ini akan dijual dengan harga lebih mahal daripada Mi 11 Ultra yang baru saja diluncurkan di Indonesia beberapa waktu lalu.

Sebagi informasi, Mi 11 Ultra dijual di Indonesia dengan harga Rp 16.999.000, dengan hanya satu varian RAM 12 GB dan memori internal 256 GB. Itu artinya, Anda harus siap-siap merogoh kocek hingga di atas Rp 16 jutaan.

Ada beberapa alasannya mengapa hal tersebut bisa terjadi. Premium? Tentu saja Mi Mix 4 punya desain yang lebih mewah daripada Mi 11 Ultra.

Baca juga: Xiaomi Siapkan Mi Mix 4 dengan Harga Lebih Mahal

Xiaomi biasanya bekerja sama dengan desainer andal untuk merancang ponsel flagship di seri Mi Mix. Pemilihan bahan dasarnya pun tak main-main, bodi berbahan dasar keramik contohnya.

Lalu kapan smartphone ini akan diluncurkan? Meski belum terkonfirmasi, namun Mi Mix 4 diperkirakan akan diluncurkan pada tanggal 8 Agustus atau 16 Agustus 2021 mendatang.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI