Bisa Nostalgia, Apple Izinkan Emulator Game Jadul di App Store

Telset.id, Jakarta – Anda kabar menyenangkan bagi para pengguna iPhone atau iPad yang suka memainkan game jadul. Pasalnya, Apple mengizinkan emulator game retro di App Store.

Bagi yang belum tahu, beberapa waktu lalu raksasa teknologi asal Cupertino telah memungkinkan aplikasi streaming musik untuk bisa terhubung ke situs web ekstenal. Sekarang, Apple telah membuat kemungkinan emulator game di toko aplikasinya, App Store.

Hal ini pertama kali ditemukan oleh 9to5Mac. Laporan tersebut juga menyatakan bahwa emulator konsol game jadul sudah ada di Apple App Store dan pengguna bisa mengunduh game.

BACA JUGA:

Selain itu, Apple juga dilaporkan mengonfirmasi kepada para pengembang emulator melalui email bahwa mereka dapat membuat dan menawarkan emulator buatan di toko aplikasinya.

Sebelumnya, toko aplikasi milik Apple tersebut tidak mengizinkan emulator game di layanannya, walaupun para pengembang tetap bisa mendistribusikan aplikasi tersebut untuk para pengguna iOS.

Namun, untuk menginstalnya, pengguna biasanya perlu melakukan jailbreak dan mengunduh alat sideloading atau toko aplikasi alternatif yang tidak berizin terlebih dahulu.

Sekarang, pembaruan aturan ini berpotensi menghilangkan kebutuhan pengguna untuk melakukan semua hal tersebut dan dapat menghadirkan lebih banyak jenis emulator ke iOS.

Namun Apple memperingatkan kepada pengembang bahwa mereka bertanggung jawab atas semua perangkat lunak yang ditawarkan di aplikasi buatannya, termasuk memastikan bahwa perangkat lunak tersebut mematuhi pedoman ini dan semua undang-undang yang berlaku.

Tentu saja, mengizinkan emulator di App Store tidak berarti Apple mengizinkan game bajakan juga. Aplikasi apa pun yang menawarkan game yang haknya tidak dimiliki oleh pengembang merupakan pelanggaran hak cipta. Jadi penggemar konsol tertentu hanya perlu berharap bahwa perusahaan mereka berencana merilis emulator resmi untuk iOS.

BACA JUGA:

Meskipun perubahan terbaru pada pedoman pengembang Apple ini tampaknya dimotivasi oleh peraturan Undang-Undang Pasar Digital Uni Eropa, yang menargetkan praktik anti-persaingan perusahaan teknologi besar, tetapi peraturan baru mengenai emulator berlaku untuk semua pengembang di seluruh dunia. [FY/IF]

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI