Telset.id – Game bergenre battle royale dalam seri Call of Duty (CoD) tidak hanya dapat ditemui di CoD Mobile. Terbaru ada CoD Warzone yang menghadirkan pengalaman baru dalam game battle royale. Nah, kali ini kami akan membagikan tips main CoD Warzone untuk pemula.
Namanya pemula, pasti serba kebingungan saat memainkan game apapun. Nah, dengan adanya tips ini Anda akan memiliki panduan tentang apa yang sebaiknya harus Anda aku lakukan di medan perang CoD Warzone.
Daripada berlama-lama, yuk langsung aja disimak tips main CoD Warzone untuk pemula biar gak dibilang cupu!
{Baca juga: 6 Tips Main CoD Mobile untuk Pemula, Auto Jago!}
Kenali Senjata yang Anda Gunakan
Senjata yang Anda gunakan akan menjadi modal berharga untuk bertahan hidup di medan pertempuran. Dengan mengenali karakteristik senjata yang Anda gunakan tentu akan sangat menentukan.
Pahami bagaimana senjata tersebut digunakan, beserta kelebihan dan kekurangannya. Jika Anda ingin lebih maksimal, Anda bisa mempelajarinya di mode tutorial sebelum terjun ke arena pertempuran sebenarnya.
Main Bersama Tim
Dengan main bersama tim, peluang Anda untuk menang juga semakin lebih besar. Apalagi kalau dalam tim tersebut ada salah satu anggota yang sudah cukup mahir.
Meski bertempur dalam kesatuan tim, kerjasama yang baik juga tetap harus diutamakan. Sebuah tim tanpa kerjasama yang baik sama saja dengan percuma. Bukannya saling membahu untuk menang, tim Anda malah menjadi ganjalan.
Cari Posisi Mendarat yang Tepat
Penentuan lokasi mendarat sering dianggap sepele. Padahal dengan mendarat di lokasi yang tepat, kesempatan untuk bertahan sampai akhir bisa semakin besar.
Disarankan untuk mendarat di bagian tengah zona aman. Dengan ini Anda akan memiliki kesempatan untuk mengumpulkan uang, senjata, dan mencari posisi tembak yang tepat sekaligus memantau musuh.
{Baca Juga: 10 Game Balap Mobil Terbaik Android 2020, Semuanya Gratis}
Jika Anda mendarat di pinggir zona, tentu Anda malah kerepotan dan terburu-buru menghindari zona bahaya dibanding mencari senjata atau bersiap menghadapi gempuran musuh.
Cari Banyak Uang
Untuk bisa membeli senjata atau alat perang lainnya Anda membutuhkan uang yang banyak. Maka dari itu penting untuk mencari uang sebanyak-banyaknya di medan perang. Uang tersebut dapat ditemukan di berbagai lokasi dan juga peti senjata.
Jangan lupa untuk segera membelanjakan uang yang Anda dapatkan. Jangan sampai uang sudah terkumpul, Anda justru dihabisi oleh musuh sebelum sempat membeli senjata.
Temukan Armor Plate
Armor plate ini sangat penting di CoD Warzone. Item tersebut berguna menahan gempuran dari musuh. Saat pertama kali mendarat Anda mendapat jatah 2 armor plate.
Untuk memperoleh armor plate lainnya Anda harus mencarinya di medan perang. Armor plate bisa ditemukan di peti senjata atau dari lawan yang telah dilumpuhkan. Atau Anda juga bisa membelinya jika memiliki banyak uang.
Tempat Tinggi Bisa Jadi Keuntungan
Setelah menemukan armor plate atau membeli senjata yang dibutuhkan, Anda bisa segera bergerak mencari lokasi yang berada di ketinggian. Apa tujuannya?
Dengan berada di ketinggian, Anda memiliki keuntungan mendapat sudut pandang yang lebih luas untuk memantau pergerakan lawan. Terlebih jika Anda menggunakan senjata seperti sniper misalnya.
{Baca Juga: 10 Game Survival Terbaik Android 2020, Bikin ‘Deg-degan’!}
Kelebihan lainnya adalah, musuh yang ada di bawah juga akan kesulitan untuk menjangkau Anda. Jadi posisi Anda relatif lebih aman.
Jangan Selalu Tergoda Mengambil Item Musuh
Saat berhasil mengalahkan lawan, Anda akan disuguhi item milik lawan yang bisa Anda miliki. Jika senjata yang lawan miliki lebih baik daripada Anda, mengambilnya bisa menjadi sebuah keuntungan.
Tetapi sebaliknya, mengambil item musuh juga bisa menjadi bumerang bagi Anda. Saat mengambil item tersebut adalah posisi Anda sedang tidak dalam mode siaga yang bisa dengan cepat merespon adanya serangan dari lawan.
Bukannya mendapatkan senjata yang bagus, Anda justru malah menjadi makanan empuk bagi pemain lainnya. Ambil item lawan yang berhasil Anda kalahkan hanya saat Anda dalam posisi yang aman.
Cari Tempat Aman dari Serangan Killstreaks
Killstreaks adalah senjata mematikan yang ada di CoD Warzone. Diantaranya adalah Cluster Strikes dan Precision Strikes.
Guna menghindari dahsyatnya serangan killstreaks, Anda bisa mencari lokasi yang aman dengan segera sebelum killstreaks menghantam Anda.
Kuncinya adalah dengan memanfaatkan peringatan dalam bentuk audio yang muncul di tengah game sebelum serangan datang. Maka dari itu konsentrasi sangat dibutuhkan untuk hal ini.
Masuk ke dalam Gulag
Gulag merupakan fitur unik yang hadir di CoD Warzone. Dalam gulag Anda bisa melakukan duel dengan pemain lain dengan modal senjata yang diberikan secara acak. Jika Anda menang, Anda akan memperoleh kesempatan untuk hidup kembali.
Gulag juga menjadi tempat Anda berlatih, loh! Disini Anda bisa berlatih agar mahir saat melakukan duel dengan pemain lain di medan perang.
Well, itu dia tadi tips main CoD Warzone untuk para pemula. Semoga bisa membuat Anda bisa bertahan hidup lebih lama dan jadi yang terakhir berdiri di medan pertempuran ya! (HR)