Telset.id, Jakarta – Source code game League of Legends dijarah oleh hacker dan dijual di forum lelang setelah Riot Games menghadapi beberapa serangan sistem.
Source Code game League of Legends hilang bersamaan Game of Genting dan platform anti-curang. Tapi, tidak ada indikasi data pemain atau informasi pribadi bocor.
Menurut laporan Gizchina, Riot Games juga menerima email pemerasan sebesar USD 10 juta atau sekitar Rp150 miliar, tetapi menolak untuk mengabulkannya.
BACA JUGA:
- Pemilik Situs Hacker BreachForums Ditangkap FBI
- Riot Games Jadi Target Serangan Siber, Update Valorant Ditunda
- Riot Games Tambahkan Mode Kompetitif Baru Valorant Premier
Setelah pemerasan ditolak, seperti Telset kutip pada Kamis (26/1/2023), peretas mendaftarkan kode sumber di forum lelang. Harga yang hacker tawarkan sama.
Peretas mencantumkan kode sumber seharga Rp150 miliar, sedangkan platform anti-kecurangan ditawarkan di forum lelang USD 500 ribu atau Rp7,5 miliar.
Postingan forum menyertakan tautan ke dokumen PDF setebal seribu halaman yang diklaim berisi daftar direktori 72,4GB kode sumber yang dicuri sang peretas.
Dokumen tersebut merupakan daftar kode sumber untuk perangkat lunak Riot Games. Peretas juga melakukan serangan rekayasa sosial terhadap karyawan Riot.
Peretas pun mengklaim berada di jaringan pengembangan Riot Games selama 36 jam. Pusat operasi keamanan baru menyadari kehadiran mereka setelah 36 jam.
Tak cukup sampai di situ, peretas yang bekerja dalam kelompol juga berupaya mencuri kode sumber Riot Vanguard, perangkat lunak anti-curang Riot Games.
Menurut berita resmi dari situs League of Legends, Season 8 dari sedang dikembangkan. Riot Games mencantumkan beberapa tambahan dan fungsi baru permainan.
Pembaruan besar pertama versi 4.0 game mobile League of Legends dilrilis 11 Januari 2023. Musim peringkat S8 dimulai pada 18 Januari 2023 pagi lalu waktu Beijing.
Untuk mengoptimalkan pengalaman musim S8, perusahaan secara khusus memperkenalkan desain antarmuka nan imersif terbaru untuk pemilihan mode kualifikasi.
BACA JUGA:
- Yeay! Valorant Mobile Segera Hadir untuk Android dan iOS
- Mantan Tentara Banting Setir Jadi “Pelatih Perang” League of Legends
Pemain memungkinkan untuk menampilkan pahlawan dan data terbaru. Perusahaan menambahkan pula beberapa peningkatan perjalanan musim dan toko peringkat.
Terkait Kode sumber League of Legends yang dicuri oleh peretas, sampai sekarang belum ada kabar lebih lanjut. Sepertinya peretas masih menawarkannya di forum lelang. [S/HBS]