Need for Speed ​​​​Unbound Mungkinkan Pemain Balapan di Lokasi Berbeda

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Need for Speed ​​​​Unbound bakal diungkap oleh EA pada minggu ini. Penerbit telah mengisyaratkan beberapa pengumuman besar via Twitter.

Spekulasi soal Need for Speed ​​​​Unbound muncul setelah laporan jurnalis Tom Henderson yang mengklaim bahwa permainan dijadwalkan untuk meluncur pada 2 Desember 2022 mendatang.

Dilansir Gadgets360, versi terbaru Need for Speed akan hadir secara eksklusif ke PlayStation 5 dan Xbox Serie S/X untuk platform konsol serta PC alias desktop.

Wartawan Jeff Grubb menguatkan laporan di podcast GiantBomb, menegaskan kembali mengenai nama serta waktu peluncuran permainan balapan mobil itu.

BACA JUGA:

Ia menyatakan bahwa pengungkapan versi terbaru Need for Speed segera dilakukan pada minggu ini. Sebelumnya, ada trailer berdurasi semenit dan 30 detik.

Trailer menampilkan soundtrack oleh rapper A$AP Rocky. Game NFS terbaru juga disebut-sebut akan sangat berfokus kepada multipemain dan punya fitur baru.

Telset kutip pada Rabu (5/10/2022), fitur tersebut bernama Meetups, memungkinkan para pemain untuk berpacu satu sama lain di beda lokasi di sekitar peta.

April 2022, laporan mengklaim bahwa Need for Speed ​​​​ yang akan datang mengadopsi gaya seni foto-realistis. Gaya seni tersebut dicampur dengan elemen anime.

Klaim itu selaras dengan bocoran rekaman work-in-progress pada Agustus 2022, yang menunjukkan sebuah mobil menabrak rintangan berbentuk melingkar.

Tabrakan menghasilkan elemen animasi bergaya arcade, seperti sayap dan simbol tengkorak mati. Awalnya, Need for Speed ​​terbaru akan diungkap Juli 2022.

BACA JUGA:

Namun, EA harus menundanya hingga Oktober 2022. Pada Februari 2022, EA telah mengumumkan tentang pengembangan NFS kembali ke Criterion Games.

Jika klaim tersebut benar, Need for Speed ​​Unbound dijadwalkan untuk meluncur pada 2 Desember 2022 mendatang di PC, PlayStation 5, dan Xbox Serie S/X. [SN/IF]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI